INDONESIA UPDATE
Kronologi Mobil Halangi Ambulans di Jakarta 20 Menit Tak Diberi Jalan sampai Sopir Keluar 'Memohon'
TRIBUN-VIDEO.COM - Video mobil pribadi yang diduga menghalangi laju ambulans ketika melintas di Jalan Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama, Jakarta, viral di media sosial.
Pengemudi mobil pribadi tersebut diketahui melaju di jalur transJakarta.
Sementara di belakangnya, tampak mobil ambulans yang sudah membunyikan sirine melaju di belakangnya.
Mobil tersebut bahkan tak mau memberikan jalan, hingga 20 menit lamanya mobil ambulans terjebak.
Dalam video tersebut, mobil pribadi yang menghalangi laju ambulans, sempat dihampiri sejumlah pengendara motor termasuk ojek online.
Bahkan, seorang pria berbaju biru yang diduga sopir ambulans sampai turun dari mobilnya dan ikut menghampiri mobil tersebut.
Kejadian tersebut turut dibenarkan oleh Direktur PT Ozora Health Care, Helme Sitompul.
Insiden tersebut diketahui terjadi pada Kamis 920/8/2020) sekira pukul 19.20 WIB.
Saat itu, mobil ambulans diketahu melaju ke arah Arteri Pondok Indah.
Kondisi lalu lintas yang macet, membuat mobil ambulans milik Ozora mengambil jalur TransJakarta untuk menghindari kemacetan.
Namun, di depannya justru ada mobil pribadi berwarna putih yang menghalanginya.
Akibatnya, ambulans yang juga membawa perawat tersebut terjebak di jalur TransJakarta selama 20 menit.
Setelah pengemudi ambulans keluar, pemilik mobil tersebut akhirnya pelan-pelan berjalan.
Ambulanspun akhirnya berhasil keluar dari jalur TransJakarta dan meninggalkan mobil tersebut.(*)
Reporter: Nila
Sumber: Tribun Video
Live Update Mudik
Suasana Jelang H-1 Lebaran di Terminal Lebak Bulus Kebayoran Lama Jaksel, Pemudik Masih Berdatangan
Minggu, 30 Maret 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Buntut Nekat Gelar Pesta LGBT hingga Digerebek, Bar di Kebayoran Lama Jaksel Ditutup Permanen
Selasa, 7 Januari 2025
Terkini Nasional
Pemilik Warung Makan di Jaksel Kurangi Porsi Nasi untuk Pembeli Imbas Harga Beras Melambung Tinggi
Rabu, 21 Februari 2024
Terkini Nasional
Korban Pembunuhan Kakak-Adik di Kebayoran Lama Ternyata Sedang Berbadan Dua: Hamil 8 Bulan
Rabu, 20 Desember 2023
BREAKING NEWS
Korban Pembunuhan Kakak Beradik di Kebayoran Lama Ternyata Tengah Mengandung 8 Bulan
Selasa, 19 Desember 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.