WOW Update
Viral Kisah Penumpang KRL Terkunci Sendirian di Dalam Gerbong, Gara-Gara Ketiduran
TRIBUN-VIDEO.COM - Gara-gara tak kuasa menahan kantuk, seorang pemuda bernama Abdul terkunci sendirian di dalam gerbong KRL Stasiun Bekasi.
Mengetahui dirinya terkunci sendirian, Abdul merasa panik dan menekan tombol darurat.
Cerita ini pun ia bagikan di Twiter dan menjadi viral.
Dilansir oleh TribunJakarta.com, Minggu (21/6/2020), Abdul mengatakan peristiwa itu terjadi pada Sabtu (20/6/2020) sekira pukul 21.30 WIB.
"Kejadian kemarin (20/6), kebetulan waktu itu saya naik kereta terakhir tujuan Bekasi," kata Abdul, Minggu, (21/6/2020).
Abdul kala itu baru pulang dari Jakarta menuju kos-kosannya di Bekasi.
Untuk sampai ke Stasiun Bekasi, Abdul terlebih dulu transit di Stasiun Manggarai.
Ia mengugkapkan kala itu kondisi gerbong tak terlalu ramai penumpang.
Tiba di Stasiun Buaran, Abdul yang duduk di gerbong 9 merasa mengantuk lalu hanyut dalam lelap.
"Di gerbong 9 itu sebelum ketiduran saya udah enggak lihat petugasnya juga, nah abis itutuh saya ketiduran selepas Stasiun Buaran," ungkapnya.
Jarak antara Buaran dan Bekasi yang terpaut hanya tiga pemberhentian, membuat Abdul tak sadar sudah tiba di stasiun tujuan.
Dia mulai terbangun karena merasa, kereta yang dia tumpangi tak kunjung jalan.
Hal ini lantaran KRL sudah tiba di Stasiun Bekasi.
"Saya mulai bangun karena merasa keretanya kok berenti lama, saya langsung lihat ke jendela dan ternyata emang udah sampai stasiun Bekasi," tuturnya.
Abdul yang baru sadar dari lelap bergegas menuju pintu keluar, kecurigaan mulai ia sadari lantaran, seluruh pintu tertutup rapat.
Tidak seperti biasanya, jika KRL tiba di setiap stasiun, pintu keluar akan tebuka secara otomatis.
Kepanikan terus menyelimuti dirinya, dia melihat kesekeliling tak ada satupun penumpang di kereta yang ia tumpangi.
"Di situ udah panik sih, terus yauda saya tekan tombol emergensi disitukan, saya pencet itukan harusnya nyambung ke masinis tapi enggak ada yang nyaut," ungkapnya.
Segala upaya ia lakukan seperti menelepon call center hingga menekan tombol darurat.
Namun upaya tersebut tak membuahkan hasil.
Ia kemudian mencuitkan lewat Twitter sambil me-mention akun @CommuterLine.
Beruntung tak berapa lama, seorang petugas datang dan meminta Abdul untuk menuju gerbong dekat tempat masinis.
Abdul pun akhirnya dapat keluar.
Ia berharap kejadian ini merupakan yang terakhir baginya.
Bukan hanya itu, Abdul juga meminta agar petugas lebih teliti dalam mengecek. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Cerita Penumpang KRL Ketiduran dan Terkunci di Stasiun Bekasi, Panik Hingga Tekan Tombol Darurat
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Sumber: TribunJakarta
Terkini Daerah
Wamendagri Bima Arya Hujan-hujan Naik Angkot ke Ditjen Bina Desa: Praktis dan Efisien
Selasa, 22 April 2025
Nasional
SEMPAT LAKUKAN HAL INI! Aksi Heroik Sopir Saat Mobilnya Tersangkut di Rel dan Tertabrak KA Bogor
Senin, 21 April 2025
Viral News
KAI Minta Maaf Atas Insiden KRL Anjlok Gegara Tabrak Mobil di Bogor, Pastikan Tak Ada Korban Jiwa
Minggu, 20 April 2025
VIRAL NEWS
Penampakan Mobil Ringsek Parah Usai Tertabrak KRL Tujuan Bogor, Terseret 100 Meter dari Rel
Minggu, 20 April 2025
Viral News
Detik-detik KRL Tujuan Bogor Hantam Mobil Mogok di Perlintasan, Lambaian Tangan Warga Jadi Kode
Minggu, 20 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.