WOW UPDATE
Pemenang Lelang Motor Presiden Jokowi Dikabarkan Ditangkap, Kapolda Jambi Klarifikasi
TRIBUN-VIDEO.COM - Kapolda Jambi Irjen Firman Santyabudi angkat bicara soal penangkapan pria bernama M Nuh, Kamis (21/5/2020).
Diketahui, M Nuh merupakan pemenang lelang motor bertanda tangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) seharga Rp 2,5 miliar pada Minggu (17/5/2020).
Sempat beredar kabar, pria tersebut dimintai keterangan oleh Polresta Jambi lalu diminta kembali pulang ke kediamannya.
Dilansir oleh Tribunnews.com, Irjen Firman mengatakan M Nuh merupakan buruh harian lepas yang tak mengetahui bahwa Konser Virtual bersama Bimbo merupakan acara lelang.
Firman juga menegaskan tak ada penangkapan ataupun penahanan terhadap M Nuh.
“Jadi memang tidak ada penangkapan dan penahanan kepada yang bersangkutan. Dia setelah diwawancara, tidak paham acara yang diikuti itu adalah lelang,” tegas Firman melalui pesan singkatnya.
Warga Sungai Asam, Kecamatan Pasar Jambi, Kota Jambi itu disebut oleh Firman mengira dirinya memenangkan hadiah dalam konser tersebut.
Sehingga saat ditagih untuk pembayaran motor listrik tersebut, M Nuh ketakutan dan meminta perlindungan polisi.
“Yang bersangkutan mengira bakal dapat hadiah. Karena ketakutan ditagih, dia justru minta perlindungan (pada polisi),” ungkap jenderal bintang dua itu.
Untuk diketahui, konser virtual penggalangan dana untuk penanganan Covid-19 diselenggarakan oleh MPR bersama BNPB dan juga BPIP pada Minggu (17/5/2020) malam.
Dalam konser tersebut turut dilelang sebuah sepeda motor listrik bertanda tangan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Lelang tersebut dimenangkan oleh warga Jambi bernama M Nuh yang disebut sebagai pengusaha.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kapolda Jambi Jawab Simpang Siur Kabar Penangkapan Pemenang Lelang Motor Listrik Jokowi
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Sumber: Tribunnews.com
Tribun Wow Update
Kaesang Pasang Badan Bela Gibran yang Didesak Dimakzulkan, Tegas Minta Publik Hormati Konstitusi
Sabtu, 26 April 2025
Tribun Wow Update
Penggugat Dugaan Ijazah Palsu Jokowi Mundur seusai Jadi Tersangka, Zaenal Mustofa Ungkap Alasan
Sabtu, 26 April 2025
Tribun Wow Update
Viral Video Bocah SMP Urus Pemakaman Ayah Sendirian Tanpa Keluarga, Menangis di Samping Jenazah
Jumat, 25 April 2025
Tribun Wow Update
Mantan Menteri Dipolisikan gegara Tuduh Ijazah Jokowi Palsu, Dinilai Lakukan Pengasutan Publik
Kamis, 24 April 2025
Tribun Wow Update
Jokowi Laporkan Empat Orang ke Polisi, Tuduhan Ijazah Palsu Dinilai Serang Martabat Presiden Ke-7
Rabu, 23 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.