Rabu, 26 Maret 2025

Lifestyle

(EDUKASI) Begini Etika Batuk yang Benar saat Berada di Tempat Umum

Selasa, 24 Maret 2020 09:22 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Wabah Virus Corona saat ini menjadikan masyarakat diseluruh belahan dunia dituntut untuk lebih waspada.

Virus Corona dan kebanyakan virus lain bisa menular melalui cairan tubuh termasuk batuk dan bersin.

Hal utama yang perlu dilakukan untuk mencegah penyebarannya adalah. menggunakan masker.

Hal ini dilakukan supaya virus yang keluar tidak menular kepada orang lain.

Biasakan untuk menutup hidung dan mulut saat bersin menggunakan siku tangan.

Ingat ya Tribunners, bukan menggunakan telapak tangan.

Untuk menutup mulut dan hidung bisa juga menggunakan tisu.

Namun, jangan lupa segera membuangnya ke tempat sampah.

Selanjutnya, biasakan untuk rajin mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir.

Terutama setelah menyentuh benda apapun.

Nah, biasakan kita menjaga kebersihan diri sendiri untuk mencegah penyebaran virus ini ke orang lain ya Tribunners. (*)

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Rusintha Mahayusanty N
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Etika Batuk   #virus corona   #Covid-19

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved