Sabtu, 10 Januari 2026

Tribunnews Update

Seorang Pria Ditangkap setelah Merekam Jenazah Virus Corona secara Sembunyi-sembunyi

Kamis, 6 Februari 2020 18:47 WIB
TribunWow.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Sebuah video beredar di media sosial yang menunjukkan setidaknya ada delapan mayat dalam kantong di bus luar rumah sakit Wuhan.

Perekam juga menunjukkan terdapat jenazah lain di bagian dalam rumah sakit.

Video tersebut beredar di media sosial pada Sabtu (1/2/2020).

Pria yang merekam momen itu bernama Fang Bin.

Ia terdengar sedang menghitung delapan mayat yang ditumpuk dalam bus.

Dikutip oleh TribunWow.com dari Daily Mirror, Selasa (4/2/2020), Fang memperlihatkan dokter dan perawat dengan pakaian lengkap di Rumah Sakit.

Ia tampak bertanya kepada mereka mengenai kapan orang-orang tersebut meninggal dunia.

Seorang jurnalis China di New York, Jennifer Zeng mengunggah video tersebut Twitter dan menyatakan Fang ditangkap.

Dalam cuitannya ia menyebut Fang merekam delapan jenazah dalam lima menit.

Fang dibekuk di apartemennya, namun sebelum ditangkap aparat setempat melakukan pengukuran suhu tubuh terlebih dahulu.

Dikutip dari TribunWow.com, Kamis (6/2/2020), terdapat laporan yang belum terkonfirmasi yang menyebutkan Fang telah dibebaskan.

(Tribun-Video.com/TribunWow.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul VIDEO Rekaman Tersembunyi RS di Wuhan, Perekam Saksikan Mayat karena Virus Corona sebelum Ditangkap

Editor: fajri digit sholikhawan
Reporter: Ratu Budhi Sejati
Sumber: TribunWow.com

Video TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved