Kick Off
Debut Pelatih Baru Barcelona Raih Hasil Memuaskan
TRIBUN-VIDEO.COM - Pelatih baru Barcelona, Quique Setien jalani debut bersama Barcelona saat hadapi Granada pada laga lanjutan Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Minggu (19/1/2020).
Dalam pertandingan pertamanya itu, Barcelona berhasil membukukan statistik memuaskan.
Walaupun hanya menang tipis dengan skor 1-0, Setien membuktikan bahwa Barcelona di bawah asuhannya menjanjikan dominasi penuh terhadap setiap lawan.
Dilansir dari Opta, Barcelona mampu membukukan penguasaan bola hingga 82,6 persen saat melawan Granada.
Torehan tersebut membuat Setien langsung mendekati catatan pelatih legendaris Barcelona, Pep Guardiola.
Sejak musim 2005-2006, baru Setien yang berhasil mendekati catatan milik Guardiola.
Saat melatih Barcelona, Guardiola dua kali mencatatkan penguasaan bola yang besar.
Rekor terbaiknya terjadi saat Barcelona melawan Racing Santander pada 2011 dan mencatatkan penguasaan bola hingga 84 persen.
Pada tahun yang sama, Barcelona berjumpa Levante dan membukukan penguasaan bola hingga 83,6 persen.
Setelah delapan tahun, Barcelona akhirnya memiliki pelatih yang bisa mendekati catatan pribadi Guardiola.(*)
Artikel ini telah tayang di BolaSport berjudul Dominan, Pelatih Baru Barcelona Langsung Cetak Rekor Besar
Sumber: BolaSport.com
Sepakbola
Kylian Mbappe Jadi Sorotan, Dituding Pengaruhi Pemain Madrid Tolak Penghormatan untuk Barcelona
Senin, 12 Januari 2026
Sepakbola
Tinggal Selangkah Lagi! Laporta Pastikan Joao Cancelo Tiba Besok untuk Gabung ke Barcelona
Jumat, 9 Januari 2026
Sepakbola
Derbi Panas & Emosional: Joan Garcia Jadi Sorotan saat Barcelona Hadapi Espanyol
Jumat, 2 Januari 2026
Sepakbola
Aksi Lamine Yamal Tiup Peluit ke Arah Lawan, Balasan Cemoohan yang Jadi Sorotan
Senin, 22 Desember 2025
Olahraga
Highlights CD Guadalajara Vs FC Barcelona (0-2) di Copa Del Rey 25/26, Kedua Kiper Berjuang Keras!
Rabu, 17 Desember 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.