Tribunnews WIKI
Profil Butet Kartaredjasa - Aktor, Penyair, dan Musisi asal Yogyakarta serta Kakak Djaduk Ferianto
TRIBUN-VIDEO.COM - Butet Kartaredjasa lahir di Yogyakarta, Jawa Tengah, Indonesia, pada 21 November 1961.
Ia memiliki nama lengkap Bambang Ekoloyo Butet Kartaredjasa.
Butet Kartaredjasa dikenal sebagai seorang seniman Indonesia.
Memang ia dibesarkan di lingkungan keluarga seniman.
Butet Kartaredjasa merupakan anak dari Bagong Kussudiardjo, seorang seniman legendaris.
Selain itu, Butet juga merupakan kakak dari Djaduk Ferianto yang juga berprofesi sebagai seniman.
Butet Kartaredjasa sendiri dikenal sebagai seniman yang bisa menirukan berbagai suara tokoh.
Memang ia sudah memiliki ketertarikan terhadap dunia seni sejak kecil.
Hingga kini, ia masih suka menonton tobong dan membatik.
Karier
Pada awalnya, Butet Kartaredjasa menjadi seorang penggambar vignet.
Selain itu, ia juga menjadi penulis freelance untuk liputan masalah-masalah sosial budaya, baik di media lokal maupun nasional.
Butet juga terjun di dunia seni peran.
Dirinya pernah tergabung dengan berbagai teater mulai tahun 70-an hingga sekarang.
Di televisi, Butet Kartaredjasa pernah memainkan peran sebagai Si Butet Yogya (SBY) dalam Republik Mimpi yang tampil di Metro TV.
Sejak tahun 2010, Butet Kartaredjasa bersama Slamet Rahardjo dan Cak Lontong bermain dalam program Sentilan-Sentilun yang tayang di Metro TV.
Ia juga membintangi berbagai judul film layar lebar.
Bersama Agus Noor dan Djaduk Ferianto, ia menggagas Indonesia Kita pada 2011.
Filmografi
Layar Lebar
Petualangan Sherina (2000)
Banyu Biru (2005)
Koper (2006)
Maskot (2006)
Anak-Anak Borobudur (2007)
Drupadi (2008)
Jagad X Code (2009)
Tiga Doa Tiga Cinta (2009)
Capres (Calo Presiden) (2009)
Seleb Kota Jogja (SKJ) (2010)
Golden Goal (2011)
Soegija (2012)
Nada Untuk Asa (2015)
Televisi
Sentilan Sentilun
Republik Mimpi
Iklan
Honda Supra Fit (2006)
Honda Fit S (2007)
Djarum 76 (2007)
Bintang Toedjoe Masuk Angin (2012)
Monolog
Racun Tembakau (1986)
Lidah Pingsan (1997)
Lidah (Masih) Pingsan (1998)
Benggol Maling (1998)
Raja Rimba Jadi Pawang (1999)
Iblis Nganggur (1999)
Guru Ngambeg (2000)
Mayat Terhormat (2003)
Matinya Toekang Kritik (2006)
Sarimin (2007)
Presiden Guyonan (2008)
Kucing (2010)
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Ahmad Nur Rosikin)
Artikel ini telah tayang di Tribunnewswiki.com dengan judul: Butet Kartaredjasa
ARTIKEL POPULER:
Baca: Profil Alice Merton - Penyanyi Pop Akustik asal Jerman
Baca: Profil Yuyu Sutisna - Kepala Staf Angkatan Udara 2019
Baca: Profil Djaduk Ferianto - Seniman Kelahiran Yogyakarta sekaligus Adik Butet Kartaredjasa
TONTON JUGA:
Video Production: Panji Anggoro Putro
Sumber: TribunnewsWiki
tribunnews update
Hakim Djuyamto Tersangka Suap Tinggali Apartemen Elit, Fasilitas Lift Pribadi hingga Kolam Renang
Rabu, 16 April 2025
Selebritis
Inilah Profil Habib Usman Bin Yahya, Sosok Pemuka Agama yang Membimbing Ruben Onsu menjadi Mualaf
Sabtu, 5 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Meninggalnya Umar Wirahadikusumah 21 Maret 2003, Wapres Pertama yang Berasal dari Unsur Militer
Jumat, 21 Maret 2025
Viral
TERKUAK! Ini Sosok Suami Bu Guru Salsa, Menikah usai Buat Klarifikasi Video Syur Disebar Eks Mantan
Senin, 3 Maret 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.