Buah Nanas Berbentuk Unik Ini Dibanderol Rp 50 Juta
Laporan Wartawan Tribun Manado, Valdy Vieri Suak
TRIBUNNEWS.COM, RATAHAN - Buah nanas pada umumnya sering ditemui di beberapa daerah di Sulawesi Utara. Harganya rata-rata Rp 5 ribu sampai Rp 10 ribu.
Tapi, di Minahasa Tenggara, tepatnya di Desa Mangkit, Kecamatan Belang, ada buah nanas yang dibanderol Rp 50 juta.
Nanas mahal itu bentuknya unik karena memiliki sembilan buah yang menyatu. Karena itulah dinamakan nanas sembilan.
Beberapa pengendara yang lewat sempat mampir dan mengabadikan nanas unik yang dipajang di sebuah warung.
"Saya hanya lewat, tapi kaget lihat ada nanas sebesar itu. Bentuk unitk, saya mampir dan langsung ambil foto," ujar Selvi Paparang.
Yansen Mantandatu, pemilik buah nanas itu, mengatakan bahwa temannya memberikan bibit nanas itu kepadanya. Setelah ditanam ternyata bentuk buahnya unik. Tadinya ada tiga pohon. Tetapi dua diantaranya dipotong orang lain.
Ketika ditanya apakah nanas itu dijual, pria yang biasa disapa Yan ini sempat merenung.
"Ini hanya satu, kalau ada yang mau bayar saya jual Rp 50 juta bisa nego. sSiapa tahu ada pengusaha atau pengembang di bidang pertanian yang ingin nanas ini dikembangkan," jelasnya.(*)
Sumber: Tribun Manado
Live Update
Pastikan Pariwisata Lancar, Gubernur Sulut Kembali Pantau Kebersihan Eceng Gondok di Danau Tondano
Rabu, 23 April 2025
Live Update
Belajar dari Teguran Warganet, Museum Daerah Sulut Kini Sudah Bersih dan Jadi Tujuan Turis Asing
Senin, 21 April 2025
Live Update
Cuaca Ekstrem Melanda Manado Sulawesi Utara, Nelayan Tak Berani Melaut: Harga Ikan Jadi Naik
Senin, 14 April 2025
Live Update
Pembangunan Selesai dan Sudah Dibuka untuk Umum, Pasar Bunaken Manado Masih Sepi dari Aktivitas
Jumat, 11 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.