Rabu, 14 Mei 2025

Terkini Nasional

Rangkaian Penghormatan Anggota Polri dalam Tradisi Pengantar Purna Tugas Jusuf Kalla

Minggu, 20 Oktober 2019 00:12 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Polri menggelar tradisi Pengantaran Purna Tugas untuk menghormati jasa Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Dikutip dari akun Instagram divisihumaspolri, acara tersebut dilaksanakan pada hari Jumat (18/10/2019) bertempat di STIK PTIK.

Acara tersebut dimeriahkan dengan atraksi yang dilakukan oleh puluhan personel Polri.

Pada saat memasuki gerbang menuju tempat berlangsungnya acara, Jusuf Kalla disambut oleh personel Polri yang sudah berbaris rapi sembari mengangkat senjatanya untuk memberi penghormatan.

Setelah memasuki halaman, Jusuf Kalla kembali disambut oleh atraksi yang kali ini dilakukan oleh personel Polwan.

Terlihat para personel polwan berbaris rapi sembari melakukan sedikit atraksi dengan senjata yang telah dibawa masing-masing personel.

Dalam acara tersebut, Kapolri memberikan cinderamata kepada Jusuf Kalla berupa lukisan kayu dan pedang pati Polri.

Jusuf Kalla memberikan pesan tertulis kepada Polri.

Dikutip dari akun Instagram divisihumaspolri, dalam pesan tersebut dituliskan "Terimakasih segala upaya Kepolisian RI untuk membawa negeri ini menjadi aman dan tertib. Karena hanyalah negara yang tertib dan aman dapat mencapai kemajuan, Wassalam".

Setelah acara inti berakhir, Jusuf Kalla keluar gedung dan langsung dikalungkan rangkaian bunga kepadanya.

Selanjutnya, Jusuf Kalla mengikuti Tradisi Pedang Pora, lalu diberi penghormatan oleh puluhan anggota Polri yang telah berbaris dengan rapi.

Kemudian ada pula tarian dengan prosesi Cucuk Lampah pada akhir acara ini.

Yang tak kalah menarik adalah tarian yang juga disuguhkan dalam acara ini, yaitu tarian Paduppa dari Makassar.

Setelah berbagai rangkaian acara selesai, Jusuf Kalla memasuki mobil dengan nomor polisi RI 2 dan meninggalkan tempat berlangsungnya acara.(*)

ARTIKEL POPULER:

Baca: Polri Lakukan Tradisi Pengantaran Purna Tugas Wakil Presiden RI untuk Hormati Jusuf Kalla

Baca: Wapres Jusuf Kalla Pamitan dan Ucapkan Selamat untuk Menteri yang Berlanjut

Baca: Usai Salat Magrib, Jusuf Kalla Beri Sedekah Pengemudi Ojek Online di Depan Masjid Agung Sunda Kelapa

 

TONTON JUGA:

Editor: fajri digit sholikhawan
Reporter: Panji Anggoro Putro
Video Production: Panji Anggoro Putro
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved