Live Update
GKR Timoer Ungkap Struktur dan Pejabat Keraton Solo Bakal Berganti Pasca Jumenengan Pakubuwono XIV
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - GKR Timoer Rumbai, putri mendiang Raja Keraton Kasunanan Solo SISKS Pakubuwono XIII, angkat bicara mengenai rencana perubahan struktur bebadan atau kepengurusan Keraton Solo menyusul pengukuhan SISKS Pakubuwono XIV sebagai raja baru.
GKR Timoer menegaskan bahwa pergantian pejabat keraton merupakan hak penuh raja yang sedang memerintah.
Dengan berlangsungnya upacara adat Hajad Dalem Jumenengan Dalem Nata Binayangkare PB XIV, yang menobatkan KGPAA Hamangkunagoro sebagai Pakubuwono XIV, otomatis struktur kepengurusan lama akan diganti sesuai keputusan raja.
Baca: Isi Curhatan Model Helwa Bachmid setelah Dinikahi Pendakwah Habib Bahar bin Smith, Ngaku Sengsara
Timoer menekankan bahwa setiap pergantian pemimpin selalu diikuti pelantikan bebadan baru berdasarkan kebutuhan dan pertimbangan raja terhadap para abdi yang dinilai mampu menjalankan pemerintahan keraton.
GKR Timoer menambahkan bahwa PB XIV saat ini tengah menyusun formasi kepengurusan baru dan setelah perancangan selesai, pihak keraton berkomitmen mengumumkan perubahan tersebut kepada masyarakat luas.
(Tribun-Video.com/Tribunsolo.com)
Reporter: Linda Pancaningrum
Video Production: Agilio OktoViasta
Sumber: TribunSolo.com
Tribunnews Update
Raja Baru Keraton Solo Dilantik, Jumenengan PB XIV Hamangkunegoro Tak Dihadiri Pejabat Pemerintahan
20 jam lalu
Tribunnews Update
Bukan Milik Keraton Solo, Kuda Penarik Kereta Kencana Prosesi Jumenengan PB XIV Disewa dari Warga
20 jam lalu
Tribunnews Update
GKR Timoer Sentil Penobatan Hangabehi Jadi PB XIV: Kok Sudah Menyiapkan Baju & Sajen Wilujengan?
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.