Terkini Daerah
Kronologi Wanita di Bandung Barat Ditemukan Meninggal, Polisi Sebut Korban Perampasan Nyawa
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Hilman Kamaludin
TRIBUN-VIDEO.COM, BANDUNG BARAT- Seorang janda ditemukan tergeletak bersimbah darah di Kampung Gunung Bentang, RT 4/14, Desa Jayamekar, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jawa Barat.
Polisi memastikan janda tersebut merupakan korban perampasan nyawa.
Korban bernama Wiwin Setiani (30) itu ditemukan tepat di depan rumahnya dalam kondisi penuh luka pada bagian leher dan perut akibat terkena sabetan senjata tajam.
Akibat luka-luka itu, korban meninggal dunia saat dibawa ke rumah sakit.
Kapolres Cimahi, AKBP Imron Ermawan, mengatakan janda ini meninggal dunia akibat ditusuk pada bagian perut dan digorok pada bagian leher oleh pelaku yang masih dalam pengejaran polisi.
Baca: Kronologi Warga Tewas Diterkam Buaya saat Mencari Ikan di Laut Pelabuhan Pelelangan Ikan Donggala
"Korban pada saat ditolong oleh masyarakat sekitar dan keluarganya masih bernapas. Saat dibawa ke rumah sakit terdekat di Padalarang ini, Allah berkehendak lain, kurang lebih jam 12 siang, korban meninggal dunia," ujarnya saat ditemui di lokasi kejadian, Minggu (8/5/2022).
Imron mengatakan, berdasarkan informasi yang diterima polisi dari pihak keluarga Wiwin, korban perampasan nyawa itu merupakan janda anak satu.
"Dari informasi yang kami dapat, bahwa korban ini, mohon maaf, seorang janda dengan anak satu," kata Imron.
Baca: Kisah David Bennett Penerima Transplantasi Jatung Babi, Hanya Bertahan 2 Bulan, Meninggal Karena Ini
Sebelumnya, Ketua RW setempat, Agus Sopian, mengetahui kejadian itu setelah mendapat laporan dari warga setempat terkaitnya adanya dua warga yang berkelahi sekitar pukul 10.00 WIB.
"Saya langsung pergi ke atas (TKP) dan di sana sudah banyak orang. Setelah saya telusuri ternyata dia (korban) sudah tergeletak," ujarnya.
Setelah dicek, kata Agus, korban ditemukan oleh warga setempat tepat di jalan depan rumahnya dalam kondisi terluka pada bagian leher dan perut.
"Korban wanita warga saya, dia janda. Saat itu korban sudah tergeletak di jalan, kondisinya ada luka di leher dan perut," kata Agus.(*)
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Kronologi Janda di Bandung Barat Ditemukan Meninggal, Polisi Sebut Korban Perampasan Nyawa
# Bandung Barat # janda tewas # Wanita Tewas # Korban Pembunuhan
Sumber: Tribun Jabar
Live Update
Beraksi selama 1 Tahun, 5 Pelaku Curanmor Berkedok Penagih Tunggakan Kredit di Cimahi Ditangkap
Jumat, 7 November 2025
Tribunnews Update
LIVE: Temuan Jasad Wanita Bersimbah Darah di Kontrakan Gamping Sleman, Diduga Korban Pembunuhan
Selasa, 4 November 2025
Tribunnews Update
LIVE: Jasad Pria Terbungkus Terpal Dikubur di Kebun Riau Sempat Dikira Bangkai, Kepala & Leher Luka
Jumat, 31 Oktober 2025
Terkini Daerah
Jejak Digital Terkuak! 3 Tahun Lalu Ibu Hamil di Palembang Pernah Murka, Bantah Open BO di Grup FB
Jumat, 17 Oktober 2025
Terkini Nasional
Pelaku Dihantui! Pembunuh Ibu Hamil di Palembang Ngaku Diteror Arwah Korban, Akui Minta 4 Hal Ini
Kamis, 16 Oktober 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.