Jumat, 21 November 2025

Tribunnews Update

Terobos Jembatan Gladak Perak saat Gunung Semeru Erupsi, Warga Alami Luka Bakar Terkena Awan Panas

Rabu, 19 November 2025 21:52 WIB
Kompas.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur pada Rabu (19/11/2025) sore mengakibatkan Jembatan Gladak Perak tak bisa dilewati.

Hal ini karena awan panas sudah menerjang kawasan tersebut dan diperparah dengan hujan abu vulkanik.

Baca: Gunung Semeru Erupsi! Semburan Awan Panas 5 Km: Warga Ngungsi, Penambang Pasir Panik Hindari Banjir

Erik, warga Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro melaporkan kondisi di sekitar Jembatan Gladak Perak sudah gelap gulita.

Ia pun meminta warga untuk tidak melintasi jembatan tersebut karena sangat berbahaya.

"Kondisi Jembatan Gladak Perak atau Besuk Kobokan sudah tertutup abu vulkanik," kata Erik, dikutip dari Kompas.com pada Rabu (19/11/2025).

Baca: Gunung Semeru Erupsi: Awan Panas Meluncur Sejauh 5 Km, Tinggi Abu Capai 2 Km, Warga Mengungsi

Meski begitu, ada laporan terkait warga yang terluka akibat terkena guguran awan panas.

Rekaman video yang dibagikan di media sosial menunjukkan seorang wanita diselamatkan oleh warga lainnya.

Korban mengalami luka bakar pada bagian wajah setelah melewati daerah di sekitar Jembatan Gladak Perak.

Menurut BPBD Kabupaten Lumajang, awan panas Gunung Semeru mulai muncul sejak pukul 14.30 WIB.

Baca: Diduga Terima Dana Bantuan Erupsi Semeru, Eks Bupati Lumajang Gus Thoriq Diperiksa Polda Jatim

Hanya dalam waktu 30 menit saja, luncuran awan panas sudah mencapai lima kilometer dari puncak kawah.

Hingga malam ini, erupsi dilaporkan masih berlangsung dan petugas terus bekerja untuk membantu evakuasi warga ke tempat pengungsian. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, Awan Panas Gunung Semeru Lewati Jembatan Gladak Perak, Kondisi Gelap dan Hujan Abu Deras

# TRIBUNNEWS UPDATE # Jembatan Gladak Perak # erupsi # Semeru # awan panas # Lumajang
Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Nathanael MoerRahardian
Sumber: Kompas.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved