Sabtu, 15 November 2025

Saat Ammar Zoni Sampaikan Eksepsi dari Nusakambangan: Minta Dibebaskan Kasus Narkoba

Kamis, 13 November 2025 21:30 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Sidang kasus dugaan peredaran narkoba di Rutan Salemba yang melibatkan Ammar Zoni kembali digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Kamis (13/11/2025).

Kuasa hukum Ammar Zoni, Armini Nainggolan, mewakili kliennya meminta agar majelis hakim membebaskan Ammar.

Sama seperti persidangan sebelumnya Ammar Zoni hadir secara virtual dari Lapas Nusakambangan dengan mengenakan baju tahanan berwarna oranye dan rambut botak, bersama lima tahanan lainnya.

Di belakangnya, tampak seorang aparat berseragam hitam dengan wajah tertutup ikut mengawasi jalannya sidang.

Sebelumnya Ammar meminta agar dihadirkan secara langsung di persidangan karena merasa tidak leluasa memberikan pernyataan jika menjalani sidang dari Lapas Nusakambangan.

Saksikan tayangan LIVE UPDATE hanya di Kanal YouTube Tribunnews!

Editor: Srihandriatmo Malau
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved