Kamis, 13 November 2025

Terkini Nasional

Kritik Tajam! Mahfud MD Nilai Alasan Tersangka Roy Suryo Cs Masih Samar, Soroti Kesalahan Polisi

Selasa, 11 November 2025 18:28 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

 


TRIBUN-VIDEO.COM - Mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan HAM RI (Menkopolhukam) Mahfud MD turut merespons penetapan tersangka terhadap Roy Suryo Cs terkait fitnah tudingan ijazah palsu Presiden ke-7 Joko Widodo.

Mahfud menilai, alasan penetapan tersangka masih samar.

Melalui unggahan di kanal YouTubenya pada Senin (10/11), Mahfud menanyakan soal alasan di balik penetapan tersangka Roy Suryo.

Apakah tindakan yang dilakukan Roy Suryo menimbulkan keonaran hingga kegaduhan di masyarakat.

Baca: Soal Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo: Saya Demi Allah Tidak Pernah Mengedit Ijazah

"Karena menuduh ijazah Jokowi palsu atau karena soal lain? Misalnya menimbulkan keonaran, menimbulkan kegaduhan, membuat berita bohong, atau apa?"

Menurutnya, apabila Roy dibawa ke pengadilan, maka pengadilan harus membuktikan bahwa ijazah Jokowi benar-benar asli.

Sementara, pihak yang bisa membuktikan ijazah palsu atau asli bukan polisi melainkan hakim.

Baca: Roy Suryo Cs Tak Bisa Diadili? Mahfud MD: Pengadilan Harus Putuskan Keaslian Ijazah Jokowi Dahulu

"Kalau nanti di pengadilan, lalu tiba-tiba dinyatakan Roy Suryo bersalah padahal masalah utamanya dia menuduh palsu. Harus dibuktikan dulu." ujar Mahfud.

Di kasus ini, polisi menurut Mahfud hanya boleh menghimpun alat bukti yang dijadikan bukti di persidangan.

"Polisi nggak boleh menyimpulkan 'ini asli.' Nggak boleh. Jadi harus diputuskan [oleh hakim]." tambahnya.

Mahfud pun menerangkan logika dari kasus tudingan ijazah palsu Jokowi ini.

Menurutnya, seharusnya gugatan soal ijazah diproses terlebih dahulu, baru gugatan pencemaran nama baiknya.

Namun, dalam kasus Roy Suryo, proses itu dinilai terbalik.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

 

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Roy Suryo cs Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi, Mahfud MD: Hakim Harus Putuskan Dulu Ijazah Asli

Editor: Aditya Wisnu Wardana
Video Production: Gianta Firmandimas Adya Mahendra
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved