Tribunnews Update
Polisi Ungkap Penyebab Kecelakaan Maut Beruntun di Palembang yang Tewaskan Pengendara Motor
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Kanit Gakkum Satlantas Polrestabes Palembang, Iptu Hermanto mengungkap penyebab kecelakaan maut beruntun di Alang-Alang Lebar (AAL) Palembang pada Rabu (5/11/2025).
Menerut Iptu Hermanto, Kamis (6/11) kejadian nahas yang menyebabkan tewasnya pengendara motor itu terjadi gegara rem truk tak berfungsi.
Menurut hasil olah TKP dan keterangan saksi, kecelakaan berawal saat truk Hino BG 8477 S yang dikemudikan Supriyadi (37) mengantre di area SPBU, terminal KM 12.
Ketika itu, truk sedang mengalami kendala mesin dan starternya yang tak bisa dinyalakan karena masalah aki.
Untuk menghidupkan mesin, Supriyadi kemudian meminta bantuan agar truknya didorong oleh kendaraan lain dengan posisi gigi percepatan di angka tiga.
Akan tetapi setelah mesin menyala, truk justru langsung terjun tanpa kendali karena remnya yang tak berfungsi.
Truk Supriyadi kemudian menabrak bagian belakang truk Hino BG 8514 NX yang dikemudikan Suratno (29) di depannya.
Benturan itu selanjutnya menabrak sepeda motor yang dikendarai korban bernama Muhammad Arga Revaldo (19).
Korban kemudian tewas dalam kondisi terjepit antara truk yang terlibat kecelakaan.
Baca: Kecelakaan Beruntun di Palembang akibat Truk Hilang Kendali saat Didorong, Satu Orang Tewas Terjepit
Arga dilaporkan mengalami luka serius di bagian leher, paha kanan hingga patah tertutup di bagian rahang.
Motor korban disebut ikut terdorong ke depan dan menabrak truk losbak Nissan B 9083 OY yang dikemudikan oleh Isro'i (41) di barisan kendaraan mengante SPBU.
Iptu Hermanto menyebut bahwa kecelakaan ini terjadi diduga kelalaian pengemudi truk Supriyadi yang tak mampu menguasai kendaraan saat menghidupkan mesin.
Terkini sopir truk sudah diamankan oleh Polrestabes Palembang, sementara korban dibawa ke Rumah Sakit Muhammad Hoesin.
Sebagai informasi, sopir truk Hino BG 8477 S juga turut mengalami luka robek di bagian pelipis kanan dan bibir, sementara pengemudi truk lainnya dinyatakan selamat.
(Tribun-Video.com/Tribunsumsel.com)
Artikel ini telah tayang di TribunSumsel.com dengan judul Kronologi Kecelakaan Beruntun Maut di Alang-alang Lebar Palembang, Pemotor Tewas Terjepit Truk
Reporter: Putri Dwi Arrini
Video Production: Muna Salsabila
Sumber: Tribun Sumsel
Tribunnews Update
3 Truk dan 1 Pemotor Terlibat Kecelakaan Maut Beruntun di Alang-Alang Lebar Palembang, 1 Tewas
1 hari lalu
Tribunnews Update
Laka Maut 3 Truk di Alang-Alang Lebar Palembang, 1 Pemotor Tewas Terjepit! Sopir Diduga Lalai
1 hari lalu
Tribunnews Update
LIVE: Kecelakaan Maut Beruntun 3 Truk di Alang-Alang Lebar Palembang, 1 Pengendara Motor Tewas
1 hari lalu
Tribunnews Update
Gegara Sopir Lalai, 3 Truk & 1 Motor Terlibat Laka Beruntun di Palembang, 1 Korban Tewas di TKP
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.