TRIBUNNEWS UPDATE
Viral Video Wali Murid Naik Pitam Labrak Guru di Subang gegara Anak Ditampar, KDM Bereaksi
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Sebuah video viral memperlihatkan seorang wali murid melabrak guru di salah satu SMP di Kota Subang, Jawa Barat, Senin (3/11).
Pria yang merupakan ayah siswa itu naik pitam setelah mengetahui anaknya ditampar oleh guru laki-laki di sekolah tersebut.
Insiden bermula ketika sang siswa diketahui memanjat tembok sekolah dan menyebabkan kerusakan, sehingga membuat sang guru emosi.
Video pertengkaran keduanya diunggah ke akun media sosial dan langsung menarik perhatian warganet.
Dalam video yang beredar, sang ayah menuntut agar guru yang menampar anaknya ditindak tegas oleh pihak berwenang.
Ia menegaskan bahwa tindakan kekerasan terhadap murid tidak dibenarkan dan sudah diatur dalam undang-undang.
Guru yang bersangkutan mengakui telah menampar siswa dua kali lantaran merasa kesal dengan perilaku murid yang sulit dinasihati.
Bahkan perdebatan antara keduanya semakin panas di hadapan warga dan pihak sekolah yang mencoba menenangkan situasi.
Adapun wali murid menyatakan guru seharusnya memanggil orang tua siswa, bukan menggunakan kekerasan.
Sementara guru berdalih tindakannya spontan lantaran sudah sering memberi peringatan.
Meski demikian, pihak sekolah disebut tengah memediasi kedua belah pihak untuk mencari penyelesaian secara kekeluargaan.
Selain itu, pihak sekolah mengakui adanya kekeliruan dalam proses pendisiplinan yang berujung kesalahpahaman antara guru dan orang tua siswa.
Wakasek Sarana dan Prasarana SMPN 2 Jalancagak, Yaumi Basuki, menjelaskan bahwa tindakan guru berawal dari upaya menegakkan disiplin terhadap delapan siswa.
Ia menegaskan pihak sekolah tidak membenarkan adanya kekerasan fisik dalam bentuk apa pun, meskipun dilakukan dengan alasan mendidik.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Guru Diamuk Orang Tua karena Tampar Anaknya yang Manjat Pagar, Siswa Ternyata Sering Bikin Masalah
Reporter: Anggraheni WidyaWitari
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Aktivis Geruduk Kantor Kemenbud, Tolak Soeharto Dapat Gelar Pahlawan karena Dinilai Cacat Moral
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Nasib Guru yang Dilabrak Wali Murid seusai Tampar Siswa di Subang, Kini Dimediasi Dedi Mulyadi
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Dedi Mulyadi Mediasi Guru yang Viral Diamuk Wali Murid gegara Tampar Siswa di Subang: Bakal Damai
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Kata Peradi soal RI 1 Siap Lunasi Whoosh: Tak Selamatkan Jokowi, Tanggung Jawab Pemerintah Baru
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.