Tribunnews Update
Ingatkan Pemerintah, Sukidi Kutip Bung Hatta: Banyak Pemimpin Jatuh karena Pujian, Silent Killer
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Pemikir Kebhinekaan Sukidi menyoroti maraknya pujian yang dilontarkan ke pemimpin bangsa saat ini.
Ia mewanti-wanti pemerintah yang dinilai tidak menjalankan prinsip meritokrasi, melainkan loyalitas orang-orang yang senang memuji seorang pemimpin.
Baca: MOMEN MENKEU PURBAYA Lantunkan Ayat Al-Quran di Tengah Kemacetan Jakarta, Aksinya Banjir Pujian
Sukidi mengutip Bung Hatta yang mengatakan bahwa pujian tidak memberikan petunjuk.
Bahkan tak sedikit pemimpin yang jatuh karena pujian.
Pernyataan itu disampaikan Sukidi dalam diskusi Menuju Satu Tahun Pemerintahan Prabowo di Kawasan Ampera, Jakarta Selatan pada Selasa (7/10) lalu.
Pada kesempatan itu, Sukidi mengatakan bahwa yang dibutuhkan saat ini bukan pujian.
Baca: Rekaman Momen Menkeu Purbaya Lantunkan Alquran di Mobil saat Macet, Viral dan Banjir Pujian
Sebab menurut Sukidi pujian adalah pembunuh dian-diam terhadap pemimpin atau the silent killer.
Doktor Universitas Harvard itu mengingatkan pejabat yang lebih suka memuji pemimpin.
Sebab menurutnya pejabat tersebut justru sedang merusak sistem kepemimpinan nasional.
Sukidi menilai kaum intelektual saat ini perlu menyampaikan kebenaran kepada pemimpin pemerintahan meskipun terdengar pahit.
Baca: Viral Lagu Prabowo for Global Peace, Berisi Pujian untuk Presiden Indonesia
Hal itu karena ia menilai kebenaran perlu disampaikan demi kepentingan membangun sumber daya manusia.
Menurut Sukidi, tanpa kebenaran, fondasi republik akan diisi hoaks dan situasi pascakebenaran.
Situasi pascakebenaran adalah kondisi di mana masyarakat lebih dipengaruhi daya tarik emosional dan kepercayaan pribadi alih-alih fakta obyektif. (Tribun-Video.com/Kompas.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Sukidi Kutip Bung Hatta: Pujian Tak Beri Petunjuk, Tak Sedikit Jatuh karena Pujian
# TRIBUNNEWS UPDATE # Sukidi # Bung Hatta # Pemerintah # silent killer
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: Ni'amu Shoim Assari Alfani
Sumber: Kompas.com
Tribunnews Update
Gubernur Riau Abdul Wahid Belum Minta Bantuan Hukum Cak Imin seusai Kena OTT, PKB Belum Bertindak
2 hari lalu
Tribunnews Update
Detik-detik Prosesi Brobosan Jenazah Raja Keraton Solo, Kerabat Berganti Lewati Bawah Jasad PB XIII
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Detik-detik Jenazah PB XIII Dikirab dari Keraton Menuju Loji Gandrung, Dikawal Ratusan Abdi Dalem
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Momen Jenazah PB XIII Diberangkatkan dari Keraton Solo Menuju Loji Gandrung Pakai Kereta Pusaka
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.