Terkini Nasional
Profil Gubernur Riau Abdul Wahid yang Terjaring OTT KPK, Sempat Jadi Anggota DPR 2 Periode
TRIBUN-VIDEO.COM - Gubernur Riau Abdul Wahid terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK pada Senin (3/11).
Kabar Gubernur Riau terjaring OTT itu telah dikonfirmasi oleh Ketua KPK Setyo Budiyanto.
Adapun Abdul Wahid sendiri merupakan Gubernur Riau periode 2025-2030 dari PKB.
Sebelum menjadi Gubernur, Abdul Wahid sempat menjabat sebagai anggota DPR RI periode 2019-2024.
Pria kelahiran 21 November 1980 itu menghabiskan masa kecilnya di Desa Simbar, Indragiri Hilir, Riau.
Abdul Wahid dibesarkan dengan pendidikan berbasis agama.
Sebab ia menempuh pendidikan di MTs Sei Simbar kemudian melanjutkan di MAN 1 Tembilahan dan Pesantren Ashabul Yamin di Lasi Tuo.
Baca: Tragedi di Manado: Dua Warga Hilang saat Main Jet Ski di Pantai Megamas, Tim SAR Bergerak Cepat
Baca: Lelaki Tanpa Identitas Meninggal Dunia Usai Ditemukan Terikat dengan Luka Parah di Sampang
Setelah lulus dari pondok, ia melanjutkan pendidikan di UIN Sultan Syarif Kasim Riau, jurusan pendidikan agama islam.
Abdul Wahid kemudian terjun di dunia politik dengan bergabung menjadi kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Ia sempat dipercaya menduduki sejumlah jabatan di internal partai seperti Ketua DPW PKB Provinsi Riau.
Karier politiknya berhasil berlanjut Senayan sebagai anggota DPR RI periode 2019-2024.
Ia juga sempat menjadi Wakil Ketua Badan Legislasi DPR RI.
Abdul Wahid kemudian kembali terpilih sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029 sebelum maju dalam pencalonan Gubernur Riau 2024 kemarin. (Tribun-Video.com/TribunPekanbaru.com)
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunPekanbaru.com dengan judul SOSOK Gubernur Riau, Abdul Wahid Terjaring OTT KPK: Eks Anggota Dewan 2 Periode, Aktivis Organisasi
#OTT KPK #Wahid #Abdul Wahid #Gubernur Riau
Video Production: Muhammad Arief Prasetyo
Sumber: Tribun Pekanbaru
Local Experience
Gubernur Riau Abdul Wahid Terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK di Riau
3 hari lalu
Terkini Nasional
Pakai Masker! Gubernur Riau Abdul Wahid Datangi Gedung Merah Putih seusai Terjaring OTT KPK
3 hari lalu
Tribunnews Update
Penampilan Beda Gubernur Riau Abdul Wahid Diperiksa KPK seusai Kena OTT, Pakai Sandal & Kaos Oblong
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.