TRIBUNNEWS UPDATE
Jawaban Singkat Jokowi soal Utang Whoosh Tak Ditanggung APBN: Tanya Pemerintah, Saya Nggak Mau Jawab
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden ke-7 Joko Widodo menjawab soal utang Whoosh yang kini tak ditanggung oleh APBN.
Ia mengaku bahwa masalah APBN harusnya dijawab oleh pemerintah.
"Itu kewenangan pemerintah, saya nggak mau jawab," jelas Jokowi.
Baca: Amien Rais Kritik Jokowi-Luhut soal Whoosh: Sudah Tahu Busuk dari Awal, Kok Dilanjut, Aneh Sekali
Hal ini disampaikan Jokowi di Solo Jawa Tengah pada Senin (27/10/2025).
Jokowi lantas menjawab apakah utang membengkak Whoosh sudah diprediksi sebelumnya.
Dalam keterangannya, Jokowi mengatakan bahwa Whoosh sudah mencapai jumlah penumpang 20.000 orang.
Jokowi mengatakan bahwa seiring bertambahnya penumpang maka kerugian Whoosh akan semakin mengecil.
Baca: Jokowi Optimis Proyek Whoosh Bakal Untung: Peralihan Butuh 6 Tahun, Kerugian Bakal Terus Berkurang
"Semakin bertambah penumpang, kerugian akan semakin mengecil, ini kan baru tahun pertama," tegas Jokowi.
Ia mengatakan bahwa peralihan antara pengguna mobil pribadi untuk naik transportasi umum akan tumbuh kisaran 6 tahun.
"Kurang lebih enam tahun nanti, tergantung perpindahan orangnya," papar Jokowi.(Tribun-Video.com)
Program: Tribunnews Update
Host: Nila Irda
Editor Video: Nathanael Moer Rahardian
Uploader: bagus gema praditiya sukirman
#Jokowi #PresidenJokowi #Whoosh #KeretaCepatWhoosh #UtangWhoosh #KCIC #Infrastruktur #PernyataanJokowi #UntungRugiWhoosh
Reporter: Nila
Video Production: Nathanael MoerRahardian
Sumber: Tribunnews.com
Terkini Nasional
Jokowi Akhirnya Buka Suara Terkait Utang Whoosh, Tegaskan Dibangun Bukan Cari Laba
1 hari lalu
Tribunnews Update
Jokowi soal Whoosh: Rakyat Patut Bersyukur, Pindahkan Mobil Pribadi ke Transportasi Umum Tak Mudah
1 hari lalu
Terkini Nasional
Mahfud MD Siap Dipanggil KPK soal Dugaan Mark Up Kereta Cepat Whoosh, Tegaskan Tak Wajib Lapor
1 hari lalu
Tribunnews Update
Amien Rais Kritik Jokowi-Luhut soal Whoosh: Sudah Tahu Busuk dari Awal, Kok Dilanjut, Aneh Sekali
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.