TRIBUNNEWS UPDATE
Pengakuan Keluarga Sheila soal Mahar Cek Rp 3 Miliar dari Mbah Tarman, Tak Tahu Asli atau Tidak
TRIBUN-VIDEO.COM - Beredar kabar jika cek Rp 3 miliar mahar pernikahan Mbah Tarman (74) untuk Sheila Arika (24) di Pacitan, Jawa Timur palsu.
Terkait kabar ini, ibu Sheila, Kana Kumalasari buka suara.
Awalnya, Kana membenarkan jika mahar yang diberikan Tarman berupa cek bukan uang cash.
Namun, Kana mengaku tak tahu apakah cek tersebut benar asli atau palsu.
Dirinya pun memilih mempercayakannya kepada sang anak.
"Untuk cek (apakah asli atau tidak) saya percaya anak saya, sudah itu," ujar Kana ditemui di kediamannya di Desa Jeruk, Kecamatan Bandar, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, Jumat (10/10/2025).
Lebih lanjut, Kana mengungkapkan cek tersebut sudah bisa dicairkan sesuai tanggal yang tertera, yaitu (10/10/2025).
Baca: Bukan Kabur! Kakek 74 Tahun yang Nikahi Gadis Pacitan dengan Cek Rp 3 Miliar Ngaku Lagi Bulan Madu
Baca: Vendor Acara Pernikahan Kakek Tarman & Sheila di Pacitan Tagih Pelunasan Jasa
Namun, Kana mengaku tak tahu, apakah Sheila sudah mencairkan cek Rp 3 miliar itu atau belum.
Pasalnya, Sheila dan Tarman saat ini sedang berbulan madu.
"Seperti yang tertera di cek, hari ini (kemarin) dicairkan tanggal 10 Oktober 2025," ungkap Kana.
Ia pun membantah bahwa Tarman kabur setelah memberikan mahar fantastis kepada Sheila.
Sementara, Tarman sebelumnya juga telah membantah dirinya kabur.
Dirinya mengaku tengah bulan madu di wilayah Wonogiri, Jawa Tengah.
Tak hanya itu, dirinya juga membantah telah memberikan cek palsu dan memastikan uangnya telah ada di bank.
(Tribun-Video.com/TribunJatim.com)
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Cek Rp 3 Miliar Sebagai Mahar Pernikahan di Pacitan Dipertanyakan, sang Ibu: Kami Percaya Anak
#mbahtarman #sheilaarika #pacitan #maharpernikahan #cek3miliar #cekpalsu #bulanmadu #pernikahanviral #jawatimur #uang
Reporter: Tri Suhartini
Video Production: Muhammad TaufiqRahman
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Perang Pecah Pakistan Vs Afghanistan! Taliban Balas Dendam, Bunuh Tentara Islamabad dan Kuasai Pos
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Suporter Marah hingga Lempar Botol seusai Timnas Indonesia Kalah Atas Irak, Rangking FIFA Anjlok
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Terkuak Jejak Gelap Kakek 74 Tahun Nikahi Gadis Pacitan, Eks Napi Kasus Penipuan Jual Beli Samurai
2 hari lalu
Tribunnews Update
Sosok Mbah Tarman yang Nikahi Gadis dengan Mahar Rp3 M, Kades: Pandai Bicara tapi Sulit Dibuktikan
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.