Tribunnews Update
Ratusan Pelajar SMK Ikut Demo Geruduk DPR, Lempar Batu hingga Bambu Runcing saat Dipukul Mundur
TRIBUN-VIDEO.COM - Ratusan pelajar SMK ikut menggeruduk gedung DPR pada Senin (25/8).
Saat mengikuti aksi, mereka terlihat masih pakai celana abu-abu dan membawa bambu runcing.
Ratusan pelajar itu terlihat di depan gerbang utama DPR RI.
Saat mereka didesak mundur oleh aparat, massa sempat melemparkan batu hingga bambu runcing.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro yang berada di garis depan mengimbau massa untuk mundur.
Ia juga mengimbau massa untuk tidak merusak fasilitas umum.
Sementara itu polisi terus menembakan gas air mata untuk memukul mundur massa yang mendekat ke gedung parlemen.
Di sisi lain Kabid Humas Polda Metro Jaya Ade Ary Syam Indradi menyayangkan keterlibatan pelajar dalam aksi demo tersebut.
Menurut Ade, para pelajar itu ikut datang ke lokasi demo setelah mendapatkan informasi dari media sosial.
Ade menegaskan, pelajar seharusnya fokus pada kegiatan belajar di sekolah, mengingat aksi di gedung DPR berlangsung pada jam kegiatan belajar mengajar. (Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Bawa Bambu Runcing, Darimana Datangnya Massa Pelajar Abu-abu yang Ikut Demo di DPR?
Baca: Tunjangan DPR Naik Gila-Gilaan di Tengah Kondisi Sulit, Gibran: Ya Itu Bisa Ditanyakan ke DPR
Baca: Prabowo Beri Penghargaan ke Dasco & Haji Isam saat Rakyat Demo soal Tunjangan Rp 50 Juta DPR
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: Muhammad Adnan Hidayat
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Iran Ngamuk Barat Jatuhkan Sanksi Lagi soal Program Nuklir, Pastikan Serang Negara yang Bertingkah
Minggu, 28 September 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Sindiran Romahurmuziy usai Mardiono Terpilih jadi Ketum PPP: Ini Bukan Hasil Muktamar, Tapi Ngamar
Minggu, 28 September 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
1 Keluarga Diintimidasi Senjata Tajam Geng Pemuda Mabuk hingga Polres Cianjur Bereaksi Ciduk Pelaku
Minggu, 28 September 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Polres Cianjur Tindak Tegas Aksi Premanisme Geng Pemuda seusai Adang Satu Keluarga di Naringgul
Minggu, 28 September 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Viral Video Satu Keluarga Diintimidasi Senjata Tajam Geng Pemuda yang Mabuk di Naringgul Cianjur
Minggu, 28 September 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.