Senin, 17 November 2025

Kilas Peristiwa

Kilas Peristiwa: Kerusuhan Sampit Kalimantan Tengah, Ratusan Warga Dayak Geruduk Pemukiman Madura

Kamis, 20 Februari 2025 17:12 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Menilik kembali tragedi kerusuhan Sampit, Kalimantan Tengah yang terjadi pada 20 Februari 2001 lalu.

Konflik di Sampit itu terjadi sejak awal tahun 2001 dan berlangsung beberapa bulan.

Sengketa awal kasus itu berasal dari konflik tanah dan sumber daya alam antara suku Dayak dan suku Madura.

Suku Dayak yang merupakan penduduk asli Kalimantan berseteru dengan para pendatang suku Madura.

Pada 20 Februari 2001, masyarakat Dayak dari berbagai daerah datang ke Sampit.

Mereka berbondong-bondong mendatangi Sampit untuk membalas kekalahan mereka di hari sebelumnya.

Baca: Kilas Peristiwa: Tragedi Kerusuhan Sampit Kalimantan Tengah, Tewaskan Lebih dari 500 Orang

Baca: Marak Aksi Begal di Sampit, Polres Kotim Tangkap Pelaku di Baraknya: Barang Bukti Diamankan

Warga Dayak membawa berbagai senjata tradisional seperti mandau, tombak, sumpit hingga senjata api.

Mereka pun akhirnya berhasil melawan balik warga Madura dan merebut Sampit kembali.

Akibatnya kerusuhan Sampit menjalar di segenap kota itu.

Dampak konflik Sampit berimbas ke segala sektor, sejumlah toko, kantor, dan pasar terpaksa tutup karena peristiwa kerusuhan.

Lebih dari seribu rumah dibakar, ratusan kendaraan rusak hingga 469 orang tewas dan ribuan orang mengalami luka-luka.

Namun seiring berjalanya waktu, toleransi pun dapat terbina.

Kedua belah pihak saling menghargai dan bisa bersaing secara sehat dalam hal ekonomi.

(Tribun-Video.com)

#Sampit # Dayak # Madura 

Editor: Aprilia Saraswati
Video Production: Dedhi Ajib Ramadhani
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Sampit   #Dayak   #Madura

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved