Kamis, 13 November 2025

Live Update

LIVE: Hamas Sergap 15 Tentara Israel di Gaza hingga Israel Alami Kerugian Terburuk Sejak Oktober

Kamis, 14 Desember 2023 11:23 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Kelompok Pembebasan Palestina, Hamas, pada Rabu (13/12/2023) mengklaim telah menyergap 15 tentara Israel di Jalur Gaza.

Laporan Anadolu Agency, menyebut, Hamas dalam sebuah pernyataan, mengatakan kalau para pejuang dari sayap bersenjata kelompok itu, Brigade Al-Qassam, dan Brigade Al-Quds, sayap militer Jihad Islam Palestina terlibat dalam bentrokan dengan pasukan Israel yang beranggotakan 15 orang.

Pertempuran pasukan gabungan Brigade Al-Qassam dan Brigade Al-Quds dengan Tentara Israel berlangsung dalam “jarak dekat”.

Baca: Serangan Kejutan Hamas ke Israel, IDF Umumkan Kekalahan Terbesar 10 Tentara Tewas dalam 2 Jam

"Serangan itu menyebabkan tentara Israel tewas dan terluka," kata Hamas, tanpa memberikan rincian mengenai lokasi serangan.

Hamas mengatakan, dalam pernyataan terpisah, kalau pejuangnya menyerang tank Israel dengan peluru anti-lapis baja di Khan Yunis di Jalur Gaza selatan.

Tidak ada komentar dari tentara Israel mengenai klaim tersebut.

Israel Umumkan Kekalahan Terburuk dalam Pertempuran Sejak Oktober

Sepuluh tentara Israel tewas dalam 3 jam di distrik Shejaiya, bagian utara Kota Gaza, Rabu (13/12/2023). Dua di antaranya komandan pasukan, masing-masing berpangkat kolonel dan letnan kolonel.

Catatan tersebut dilaporkan Reuters, menjadi kekalahan terburuk Israel dalam pertempuran darat di Gaza sejak 15 Oktober silam.

Mereka tewas dalam serangan mengejutkan yang dilancarkan Hamas di antara reruntuhan dan puing bangunan.

Baca: Israel Bom Sekolah PBB UNRWA di Jalur Gaza, Jumlah Korban Tewas dan Luka Masih Belum Diketahui

Semua bermula saat empat tentara Israel melakukan pemeriksaan areal untuk memastikan situasi benar-benar aman.

Tiba-tiba dari dua arah berbeda mereka ditembaki dan dilempari bom rakitan.

Menyadari hal tersebut, beberapa komandan IDF, termasuk Letkol Tomer Grinberg, komandan Batalyon 13 Brigade Golani, langsung bertindak menyelamatkan keempat tentara tersebut.

Pasukan Tomer ngotot melakukan penyelamatan agar Hamas tidak menyeret empat tentara tersebut sebagai sandera atau menyita mayat mereka untuk negosiasi pertukaran tawanan. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Hari Ini Israel Umumkan Kekalahan Terburuk dalam Pertempuran Sejak Oktober, Hamas Kian Percaya Diri

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Pertempuran Jarak Dekat, Pasukan Gabungan Brigade Al-Qassam dan Al-Quds Sergap 15 Tentara Israel

# Hamas # tentara israel # Gaza # Israel

Editor: Ramadhan Aji Prakoso
Reporter: Ninaagustina
Video Production: Rania Amalia Achsanty
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Hamas   #tentara israel   #Gaza   #Israel

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved