Sabtu, 22 November 2025

Entertainment

Kontroversi Juara MCI Season 11, Belinda Buka Suara

Minggu, 3 Desember 2023 18:50 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Ajang MasterChef Indonesia (MCI) Season 11 belakangan viral.

Hal ini dikarenakan adanya kontroversi soal penentuan juara.

Belinda Christina yang menjadi juara MasterChef Indonesia Season 11.

Namun, banyak yang tak setuju dan menganggap yang pantas menang adalah Kiki, sang runner up.

Baca: Ingat WIlliam Gozali Juara Masterchef Indonesia? Ini Alasan Wajahnya Harus Jalani Operasi Plastik

Menanggapi kontroversi ini, Belinda mengaku kaget.

"Syok, nggak nyangka bakal kayak gini," kata Belinda, dikutip dari Tribunnews.com.

Baca: Devy Anastasia MCI Season 9 Punya Akun OnlyFans Aktif, Isi Kontennya Malah Dipuji Hebat

Belinda tak memungkiri, protes yang viral ini membuatnya merasa takut.

“Takut sih ada ya, karena kan baru di dunia entertainment,” ujar Belinda.

Namun, Belinda berusaha untuk bisa melewati semua kontroversi yang ada.

Menurutnya, hal ini bisa menjadi pembelajaran untuk melangkah ke depannya.

“Tapi ya buat pelajaran aja,” ucap Belinda.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Belinda Syok Gelar Juara MasterChef Indonesia 11 Tuai Kontroversi Netizen, Takut Namanya Viral

# kontroversi # juara # masterchef # masterchef indonesia # masterchef indonesia season 11 # mci # mci 11 # belinda 

Editor: Ghozi LuthfiRomadhon
Video Production: Anggraini Puspasari
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved