TRIBUN VIDEO UPDATE
Perang Israel-Palestina Masih Lanjut, Jokowi ke AS Temui Biden: Mau Bahas Gencatan atau Investasi?
TRIBUN-VIDEO.COM - Di tengah berlanjutnya perang Israel-Gaza, Presiden Indonesia Joko Widodo, minggu ini berada di Amerika Serikat.
Di Washinton, Jokowi menghadiri pertemuan puncak dengan Presiden AS Joe Biden di Gedung Putih.
Baru kemudian, Jokowi menghadiri KTT Kerjasama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) ke-30 di San Francisco.
Baca: Pertemuan Jokowi dan Joe Biden Disorot Media Timur Tengah, Bahas soal Genjatan Senjata di Gaza?
Dikutip dari Aljazeera pada (13/11), kunjungan itu menimbulkan pertanyaan.
Apakah Jokowi akan menyerukan gencatan senjata atau akan membahas persoalan lain.
Lantaran, masalah semakin memanas di mana Rumah Sakit Indonesia di Gaza telah dikepung oleh pasukan Israel.
Namun, terlepas dari situasi mengerikan, para ahli mengatakan bahwa Jokowi kemungkinan akan membahas berbagai masalah.
Salah satunya, membahas beberapa hal terkait investasi dan perdagangan, terutama terkait pemindahan ibu kota dan mineral penting seperti nikel, hilirisasi, dan produksi kendaraan listrik di Indonesia.
Baca: Langkah Jokowi Temui Biden untuk Hentikan Perang Gaza Disorot Media Timur Tengah, Akankah Berhasil?
Hal itu diungkap oleh Ahmad Rizky M Umar, dosen pendamping di The Universitas Queensland.
“Kemungkinan beliau akan membahas beberapa hal terkait investasi dan perdagangan, terutama terkait pemindahan ibu kota dan mineral penting seperti nikel, hilirisasi, dan produksi kendaraan listrik di Indonesia,” kata Ahmad Rizky M Umar, dosen pendamping di The Universitas Queensland.
Selain itu, Umar menambahkan bahwa Jokowi juga akan membahas peningkatan kerja sama bilateral antara Indonesia dan Amerika Serikat menjadi 'kemitraan strategis yang komprehensif'.
“Beliau juga mungkin akan membahas peningkatan kerja sama bilateral antara Indonesia dan Amerika Serikat menjadi 'kemitraan strategis yang komprehensif',” kata Umar. (Tribun-Video.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Aljazeera dengan judul Indonesian President Joko Widodo heads to US amid Gaza tensions
# TRIBUN VIDEO UPDATE # perang # Hamas # Israel # Palestina # Joe Biden # Amerika Serikat # Jokowi
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Dandi Bahtiar
Sumber: Tribun Video
Terkini Nasional
Reaksi Kubu Jokowi soal Roy Suryo Cs Tak Ditahan Meski Telah Jadi Tersangka: Kewenangan Penyidik
5 jam lalu
Terkini Nasional
Digaet Roy Suryo Cs Jadi Pengacara, Denny Ungkit 'Dosa dosa' Jokowi selain Dugaan Ijazah Palsu
7 jam lalu
Tribunnews Update
Seusai Ditinggal Projo, Jokowi Turun Lapangan Menangkan PSI di Pileg 2029, Ali: Tunggu Kondisi Pulih
8 jam lalu
Tribunnews Update
Isu Ijazah Palsu sampai Luar Negeri, Jokowi Ingin Nama Baik Dipulihkan hingga Polisikan Roy Suryo Cs
8 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.