Nasional
Misi Perdamaian Konflik Rusia dan Ukraina, Presiden Jokowi Lakukan Pertemuan dengan Vladimir Putin
TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Jokowi telah melakukan pertemuan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin di Istana Kremlin, Rusia, Kamis, (29/6/2022):
Presiden Jokowi tiba di Istana Kremlin sekitar pukul 15.30 waktu setempat dan langsung melakukan pertemuan tete-a-tete dengan Putin di Ruang Upacara Kenegaraan Istana Kremlin.
Usai pertemuan, kedua pemimpin menggelar keterangan pers bersama di ruang Ekaterina Istana Kremlin.
Jokowi mengenakan kemeja putih dengan jas hitam saat bertemu Putin.
Baca: Misi Jokowi ke Eropa Sangat Penting Bagi Dunia, Mantan Dubes RI: Zelensky & Putin Sama-sama Keras
Baca: Jumpa Vladimir Putin, Presiden Jokowi Ungkap Indonesia Siap Jembatani Komunikasi Rusia Ukraina
“Saya berterimakasih sebanyak banyaknya kepada presiden Putin yang telah menerima saya di Moskow,” kata Jokowi.
Dalam konferensi pers bersama Jokowi mengatakan isu perdamaian dan kemanusiaan selalu menjadi prioritas politik luar negeri Indonesia.
Oleh karenanya ia mengunjungi Ukraina dan Rusia.
“Dalam konteks inilah, saya lakukan kunjungan ke Kyiv dan Moskow,” kata Presiden Jokowi.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Presiden Jokowi : Isu Perdamaian dan Kemanusiaan Menjadi Prioritas Politik Luar Negeri Indonesia
Video Production: Dimas Satrio Putro
Sumber: Tribunnews.com
Terkini Nasional
Lantunan Salawat Iringi Kepulangan Roy Suryo seusai Dicecar 377 Pertanyaan soal Kasus Ijazah Jokowi
5 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.