Terkini Nasional
Terekam CCTV, Komplotan Pencuri Gasak Uang di Dalam Truk yang Sedang Isi Bensin di SPBU
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Satrio Sarwo Trengginas
TRIBUN-VIDEO.COM, CENGKARENG - Seorang sopir truk yang sedang mengisi bahan bakar di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Pondok Randu, Jalan Lingkar Luar Barat, Kelurahan Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, menjadi korban pencurian.
Kasus pencurian itu terjadi sekitar pukul 13.30 WIB pada Rabu (28/7/2021).
Aksi pencurian itu sempat terekam kamera pengawas (CCTV) yang terpasang di SPBU itu.
Dalam tayangan CCTV itu, tampak seorang pelaku berupaya membuka pintu mobil bagian kiri saat si sopir sedang mengisi solar.
Pria itu mencoba membuka kunci pintu dari dalam jendela. Saat melakukan aksinya, ia berdiri sambil celangak celinguk melihat situasi.
Tak lama kemudian, pelaku berhasil membuka pintu bagian kiri lalu tangannya dengan cepat mengambil tas dari dalam truk.
Seorang pelaku lainnya yang membawa motor mendekatinya kemudian mereka berdua pergi meninggalkan pintu truk yang masih terbuka.
"Sopir posisi lagi jongkok sama petugasnya karena tangkinya rendahkan. Posisi itu habis jam aplusan dan jam istirahat lumayan sepi," ujarnya Laila, pengawas SPBU saat dikonfirmasi TribunJakarta.com pada Rabu (28/7/2021).
Baca: Heboh Video Pengendara Lewati SPBU supaya Lolos Penyekatan, Ini Kata Kapolresta Bogor Kota
Setelah isi bahan bakar, lanjut Laila, si sopir baru sadar bahwa tasnya hilang dan pintu mobil bagian kiri terbuka.
Si sopir lalu meminta petugas untuk diperlihatkan kamera CCTV di sekitar SPBU.
"Sepertinya, pelaku sudah mantau dari jauh. Lihat kondisi dulu, malingnya sempat kencing di toilet SPBU," lanjutnya.
Laila melanjutkan ada orang yang melihat pelaku berdiri di sebelah pintu truk bagian kiri.
Namun, ia mengira pelaku itu merupakan kenek dari si sopir.
Berdasarkan keterangannya, si sopir kehilangan duit sebesar Rp20 juta lebih, duit pribadi dan ponsel.
"Duit Rp20 juta lebih itu mau disetor ke bosnya. Dari keterangan si sopir sebelum ngisi sempat narik uang di atm juga," tambahnya.
Diduga kedua pelaku sudah membuntuti korban saat sedang mengambil uang di atm.
Laila mengatakan di sekitar SPBU memang rawan kasus kriminal. Ia berharap pelaku bisa segera ditangkap pihak kepolisian.
"Semoga pelaku bisa tertangkap, uang segitu enggak gampang nyarinya. Kasihan lihat sopirnya lemas," pungkasnya.(*)
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul 2 Rampok Gasak Rp20 Juta dan HP Sopir Truk Lagi Isi Solar di Duri Kosambi: Duit Mau Disetor ke Bos
# Terekam CCTV # SPBU # Cengkareng # pencurian
Video Production: Muhammad Ulung Dzikrillah
Sumber: TribunJakarta
Live Update
Stok BBM di SPBU Roboaba Sabu Raijua Dinyatakan Aman, Dipasok 2 Kali dalam Sebulan
Selasa, 4 November 2025
Live Update
Stok BBM Langka dan Belum Tersedia, Beberapa Karyawan SPBU Shell Bekasi Dirumahkan Sementara
Senin, 3 November 2025
Bahlil Minta Pertamina Jangan Main-main soal Dugaan SPBU Sebabkan Motor Brebet
Minggu, 2 November 2025
Nasional
NGERI! DETIK-DETIK Laka Maut di Depan SPBU Tulungagung, 2 Pengendara Motor Tewas Terpental
Sabtu, 1 November 2025
Live Update
Incar Motor yang Tidak Dikunci Stang, Residivis Pelaku Curanmor di Kendari Akhirnya Ditangkap
Sabtu, 1 November 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.