Kabar Selebritis
Dibully karena Bicara dengan Logat Bahasa Indonesia yang Tak Biasa, Cinta Laura Akui Sempat Trauma
TRIBUN-VIDEO.COM - Cinta Laura menjadi korban bully setiap mengucapkan kata bahasa Indonesia.
Cinta Laura bahkan sering mencampur bahasa Indonesia dan Inggris setiap berbicara.
Setiap dibully, Cinta Laura merasa sakit hati meski banyak orang menyebutnya sebagai candaan saja.
Pengalaman itu didapatkan Cinta Laura ketika memulai karirnya di dunia sinetron Indonesia.
"Saat masih kecil aku sakit hati (dibully karena gaya bicaranya). Aku kesal saja," kata Cinta Laura saat menjadi bintang tamu di Okay Boss, Selasa, (23/6/2020).
Seiring berjalannya waktu, Cinta Laura mengaku sudah tidak sakit hati lagi jika diejek karena sering mengucapkan kalimat bahasa Indonesia yang kurang jelas.
"Sekarang sudah dewasa dan aku mengerti orang nggak sadar membully aku secara verbal meski itu menyakiti aku hingga trauma," ucap Cinta Laura.
Saat mulai beranjak dewasa, Cinta Laura bahkan marah sampai muncul perasaan dendam akibat bully di masa kecilnya.
"Setelah sudah 13 tahun di entertainment, aku nggak peduli. Aku cukup membuktikan karya dan kegiatan," ucap Cinta Laura.
Cinta Laura hanya enggan berteman dengan orang-orang yang pernah membully dia.
"Kalau ada yang kayak begitu (mengejek), aku nggak akan temani mereka. Mereka nggak dewasa dan aku nggak peduli," ujar Cinta Laura.
Menurut Cinta Laura, kalau hanya sibuk mengurusi hidup orang lain, dirinya tidak akan bahagia. "Mending fokus jadi yang terbaik untuk diri sendiri," katanya. (*)
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Sakit Hati hingga Dendam, Cinta Laura Sering Diejek Karena Ucapan Bahasa Indonesia Tidak Jelas
Video Production: Desy Noormawati Amalia
Sumber: Warta Kota
Sinopsis dan Jadwal Film
Sinopsis AGEN +62, Film Komedi Dibintangi Keanu & 'Oneng', Penyamaran Agen Rahasia Menumpas Judol
Rabu, 18 Juni 2025
To The Point
Tampil di Cannes 2025, Cinta Laura Kenakan Kebaya & Bawa Pesan Kekuatan Perempuan Indonesia ke Dunia
Senin, 19 Mei 2025
Musik
Lirik Lagu Oh Baby - Cinta Laura Kiehl: I Don't Wanna Lose You, Yes I Wanna Hold You
Jumat, 28 Maret 2025
Musik
Lirik Lagu Tulalit - Cinta Laura Kiehl: Tul-Tulalit-Tulalit, Tulalit-Tulalit, Oh Ku Hampir Tertipu
Selasa, 25 Maret 2025
Sinopsis dan Jadwal Film
Sinopsis Film Panggonan Wingit 2 Miss K, Teror di Apartemen Angker, Tayang pada 25 Desember 2024
Jumat, 13 Desember 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.