Angkot Mewah Ber AC dan Kursi Penumpang dari Kulit Beroperasi di Tangerang

Editor: Aprilia Saraswati

Video Production: Bayu Romadi

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM, TANGERANG - Masalah kemacetan kronis masih menjadi pekerjaan rumah di Pemerintahan Kota Tangerang.

Sejumlah titik kemacetan kian menggila dan sulit terurai di sejumlah jalan-jalan protokol Kota Tangerang.

Namun, Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah meluncurkan angkot super mewah untuk menjawab tantangan kemacetan yang terjadi.

Ia berserta jajaran Pemkot Tangerang pun melakukan uji coba produk angkutan kota modern yang ditawarkan PT Suzuki Indomobil Sales.

Angkot tersebut, memiliki desain bergaya retro.

Dengan dilengkapi AC, pintu penumpang otomatis (automatic door) dan kursi penumpang yang nyaman terbuat dari kulit.

"Kelebihannya sudah menggunakan AC dan pintu otomatis (Automatic Door), dalamnya juga lebih nyaman. Ini kami lakukaj uji coba," ujar Arief R Wismansyah, yang ditemui di halaman Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Jum'at (9/8/2019).

Arief R Wismansyah menambahkan, pihaknya akan melakukan sosialisasi kepada seluruh pemilik angkot. Sehingga pelayanan angkutan kota yang mampu memberikan kenyamanan dan keamanan dapat terwujud.

"Dishub akan sosialisasi kepada seluruh pemilik angkot, karena pemilik-pemilik angkotnya sama. Hanya saja polanya seperti apa itu yang lagi kita pikirkan. Ini terus berjalan, teman-teman Dishub sedang mendata berapa angkot yang saat ini beroperasi di jalan. Mungkin dalam kurun waktu 6 bulan ini," ucapnya.

"Karena, yang menjadi prioritas adalah kenyamanan dan keamanan, baik penumpang maupun juga pengendara, nah inilah makanya yang sekarang lagi kita uji coba," sambung Wali Kota. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Angkot Mewah Ber-AC dan Kursi Penumpang dari Kulit Beroperasi di Tangerang

 

ARTIKEL POPULER:

Pameran Foto Bingkai Persatuan di Museum Tangerang, Usung Tema Kemerdekaan

Alat Canggih Peroboh Sapi Kurban di Masjid Raya Al Azhom Tangerang

Video Alat Canggih Peroboh Sapi Kurban di Masjid Raya Al-Azhom Tangerang

 

TONTON JUGA:

<iframe width="520" height="292" src="https://www.youtube.com/embed/elMKZ1A39Jg" frameborder="0" scrolling="no" allowfullscreen></iframe>

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda