Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Prabowo Subianto terkejut saat mengetahui seorang perwira tinggi Angkatan Bersenjata Kerajaan Thailand berpangkat Mayor Jenderal fasih berbahasa Indonesia.
Pertemuan itu terjadi dalam kunjungan kenegaraan Prabowo ke Thailand, Senin (19/5/2025).
Baca: Momen Ramah Presiden Prabowo Cicipi Produk UMKM Thailand Didampingi PM Paetongtarn Shinawatra
Dalam pertemuan tersebut, Mayjen Thailand menyapa Prabowo dengan bahasa Indonesia yang lancar dan sopan.
Prabowo sontak tertawa kecil, memberi hormat, dan menyambut hangat dengan bahasa militer yang menjadi ciri khas.
Baca: Potret Cantik PM Thailand Paetongtarn Tiba-tiba Pegang Sedotan Prabowo saat akan Cicipi Minuman
"Hebat sekali, Anda bisa bahasa Indonesia. Luar biasa," ujar Prabowo sambil tersenyum lebar.
Mayjen tersebut diketahui pernah menjalani pendidikan militer di Indonesia pada tahun 1990-an.
Ia mengaku sangat terkesan dengan budaya dan kedisiplinan TNI, yang masih ia ingat hingga kini.
Baca: Mahfud MD Sebut TNI Jaga Kejaksaan Pesan Kuat Prabowo, Banyak Kasus Korupsi Mandek Tengah Jalan
Momen tersebut langsung mencairkan suasana dan mempererat ikatan emosional antar kedua delegasi. (Tribun-Video.com)
Baca juga berita terkait di sini
# TRIBUNNEWS UPDATE # Prabowo # Mayjen # Thailand # TNI # Bahasa Indonesia
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.