Warga Diduga Tewas saat Ambil Rongsokan Selongsong, Ternyata Ada Bom yang Belum Meledak di Garut

Editor: Danang Risdinato

Reporter: sara dita

Video Production: Rahmat Gilang Maulana

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Belasan warga menjdai korban tewas dalam insiden ledakan amunisi atau bom kedaluwarsa di Desa Sagara, Kecamatan Cibalong, Garut, Jawa Barat, Senin (12/5/2025).

Berdasarkan informasi yang diterima TribunJabar.id, warga terburu-buru mengambil selongsong bom bekas yang telah diledakkan oleh TNI.

Jurnalis TribunJabar.id Sidqi Al Ghifari dalam tayangan Breaking News melaporkan, awalnya proses pemusnahan bom kedaluwargsa berjalan lancar.

Sejumlah warga yang ada di lokasi diduga langsung mendekat untuk mengumpulkan selongsong bom

Baca: Detik-detik Ledakan Bom Kedaluwarsa di Garut, Asap Hitam Membumbung, 13 Orang Tewas Termasuk 4 TNI

Selongsong bahan peledak itu memang bernilai jual tinggi karena terbuat dari besi dan kuningan.

Namun saat TNI sedang mempersiapkan lubang ke tiga untuk proses ledakkan, ternyata ada bahan peledak lain yang belum meledak.

Ledakan ini mengenai anggota TNI dan warga yang ada di lokasi tersebut.

Hingga sore ini terdapat 13 korban tewas, termasuk 4 anggota TNI dan 9 warga sipil.

Korban tewas sudah dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pameungpeuk untuk proses autopsi.(*)

 

Sumber: Tribun Video
   #Rongsokan   #Garut   #bom   #pemusnahan amunisi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda