TRIBUN-VIDEO.COM - Tol Solo-Jogja segmen Prambanan-Tamanmartani bakal dibuka fungsional saat musim mudik lebaran 2025.
Diperkirakan akan ada ribuan kendaraan pemudik yang melintasi tol penghubung Solo dan Jogja ini.
Polres Klaten sendiri akan melakukan koordinasi dengan pihak Polres Sleman terkait dengan pengaturan arus lalu lintas mudik.
Beberapa opsi pengaturan lalu lintas, juga akan diterapkan sesuai kondisi kendaraan yang melintas.
Jalan tol ini akan dibuka fungsional pada 24 Maret mendatang dan baru bisa dilintasi sepanjang 6,48 kilometer.
Dengan dibukanya tol ini diharapkan bisa membantu mengurai kepadatan arus mudik serta memberikan alternatif perjalanan.
(TribunVideo.com)
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul BREAKING NEWS : Tol Solo-Jogja Bakal Tembus Tamanmartani saat Mudik Lebaran 2025
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.