TRIBUN-VIDEO.COM - Tak lagi tinggal di rumah mewah, inilah penampakan kamar kos sempit Nunung di Jakarta.
Semenjak mengidap kanker payudara, Nunung kini sepi job hingga dituding bangkrut.
Demi membiayai kebutuhan hidup dan pengobatan, Nunung pun rela menjual semua aset yang dimilikinya.
Kini, Nunung dan sang suami, Iyan Sambiran harus tinggal di kamar kos-kosan sempit harga Rp 3,2 juta per bulan.
Dalam unggahan video di akun YouTube Melaney Ricardo, kos Nunung tampak memiliki halaman yang cukup luas.
Baca: Curhat Nunung Srimulat soal Nasibnya di Hari Tua, Isi Tabungan Ludes hingga Jual Rumah dan Mobil
Walau begitu, bagian kamar kos-kosan itu tampak sempit dan hanya terdiri dua ruangan saja.
Kamar Nunung juga memiliki satu ranjang yang tidak terlalu besar.
Sementara itu, di area kamar mandi juga tampak sangat sempit dan gelap.
Selain itu, kos-kosan yang ditinggali sang komedian ini juga dilengkapi dapur bersama.
(Tribun-Video.com/TribunJatim.com)
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul "Dulu Beli Mobil Kayak Kacang, Nunung Kini Jual Aset, Intip Kos-kosan Tempat Tinggalnya Sekarang"
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.