Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM- Presiden Prabowo Subianto emosi mendengar kabar aksi nakal produsen MinyaKita.
Yakni, produsen itu sengaja mengurangi isi takaran hingga melakukan pemalsuan minyak goreng subsidi tersebut.
Sikap Prabowo itu disampaikan Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Sudaryono pada Rabu (12/3/2025).
Pernyataan itu disampaikannya seusai bertemu dengan Prabowo di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat.
Baca: LIVE: Mendag Budi Santoso Turun Gunung, Sidak PT Artha Eka Global yang Pangkas Volume Minyakita
Baca: Presiden Prabowo, Gibran Sebut Ada Jalan Keluar Pengangkatan CPNS-PPPK 2024: Tunggu Saja!
Aksi produsen itu telah merugikan masyarakat Indonesia.
Ia menyebut, Prabowo tegas menyatakan tak ada seorang pun yang kebal hukum di Indonesia.
Menurut Sudaryono, Prabowo tak ingin ada pihak yang justru mengambil keuntungan melalui pengorbanan rakyat.
Sudaryono menyebut, Prabowo menginginkan rakyat mendapatkan kualitas produk yang bagus dengan jumlah takaran yang semestinya.
Atas hal itu, Sudaryono mengutip ayat Al-Qur'an, yakni Surat Al-Mutaffifin (orang-orang yang curang).
(Tribun-Video.com/Adila Ulfa Muna Risna)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Prabowo Geram Isi Minyakita Disunat: Tak Boleh Ada yang Kebal Hukum di RI, Rugikan Rakyat
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.