Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi merespons soal adanya dugaan korupsi retreat Kepala Daerah di Akademi Militer Magelang.
Dimana dugaan korupsi tersebut telah dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Baca: Retreat Kepala Daerah Era Prabowo Dilaporkan ke KPK, Istana Blak-blakan Jamin Tak Melanggar Hukum
Dikutip dari Tribunnews.com keterangan ini disampaikan Prasetyo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (3/3/2025).
Menurut Prasetyo dalam pelaksanaan retreat tidak ada aturan yang dilanggar.
"Tapi saya pastikan semua berjalan sesuai dengan aturan. Sesuai dengan perundang-undangan. Tidak ada yang dilanggar,” kata Prasetyo, di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (3/3/2025).
Prasetyo menambahkan hal ini merupakan hak setiap orang untuk mengajukan laporan kepada penegak hukum ketika merasa ada kejanggalan.
Baca: KPK Gerak Cepat Usai Acara Retreat Dilaporkan karena Terendus Kejanggalan & Sentil PT Lembah Tidar
Perwakilan dari Istana ini menambahkan Pemerintah selalu transparan dalam menggelar setiap kegiatan.
"Ya itu hak kalau melaporkan," katanya
"Semua bisa kita buka," Imbuhnya.
Sementara itu terkait adanya dugaan keterlibatan PT Lembah Tidar dalam kegiatan retreat dipastikan tidak ada yang dilanggar.
Dirinya menyebut PT Lembah merupakan pengelola acara yang penunjukannya telah dilakukan sesuai prosedur.
Baca: Selesai Retreat, Walkot Septinus Lobat & Wakil Anshar Tiba di Kota Sorong, Sekda: Besok Pimpin Apel
“Ya itu kan prosesnya ya. Pengelolanya. Prosesnya seperti itu. Tapi semuanya saya jamin semuanya terbuka, semuanya sesuai dengan prosedur,” katanya. (Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Retret Kepala Daerah Dilaporkan ke KPK, Istana Siap Buka-bukaan
# TRIBUNNEWS UPDATE # Istana # korupsi # Retreat # Akademi Militer # Magelang
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.