Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru.
TRIBUN-VIDEO.COM - PM Benjamin Netanyahu dijadwalkan mengadakan pertemuan dengan kepala keamanan dan para menteri Israel.
Pertemuan itu terjadi pada Jumat (28/2/2025), seusai delegasi Israel kembali dari perundingan gencatan senjata tahap dua di Kairo, Mesir.
Dua pejabat yang dikirim menyatakan bahwa tak ada kesepakatan yang dicapai untuk memperpanjang gencatan senjata di Gaza.
Baca: AS Kirimi Israel Banyak Kendaraan Buldoser Lapis Baja D9, Total Bantuan Senilai Hampir Rp 5 T
Baca: PM Netanyahu Kecam Tentara Israel Gegara Tak Berbagi Hasil Investigasi Serangan Hamas pada 7 Oktober
Dikutip dari Al Arabiya, seorang pejabat Hamas mengonfirmasi bahwa Israel berupaya untuk memperpanjang gencatan senjata.
Israel mengusulkan perpanjangan selama 42 hari yang disepakati sebagai tahap pertama dalam perjanjian dengan Hamas.
Namun, Hamas kekeh ingin melanjutkan negosiasi tahap kedua, yang akan membuka penghentian perang secara permanen.
Mendapati itu, mediator Mesir dan Qatar pun meminta waktu untuk menyelesaikan kebuntuan kesepakatan itu.
Di sisi lain, Israel mengaku siap melanjutkan perang jika kesepakatan terhenti dan sandera yang tersisa tak dibebaskan.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah terbit berjudul Israeli PM Netanyahu to hold security meeting after delegation returns from Cairo
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.