Momen AHY Dipanggil Prabowo ke Istana Bahas Infrastruktur dalam Lunch Meeting Bersama Menteri

Editor: bagus gema praditiya sukirman

Reporter: Anggraheni WidyaWitari

Video Production: Dharma Aji Yudhaningrat

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru.

TRIBUN-VIDEO.COM - Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mendatangi Istana Kepresidenan, Jakarta.  

Ia tiba melalui pintu pilar, Jalan Veteran, Jakarta Pusat, Selasa (18/2/2025) pukul 12.45 WIB.  

Diketahui AHY datang bersama Menteri Transmigrasi, Iftitah Sulaiman, untuk menghadiri rapat.  

Baca: Alasan AHY Tak Hadiri Silahturahmi Bersama Presiden Prabowo di Hambalang, Dede Yusuf: Melayat Bendum

Rapat tersebut membahas berbagai isu infrastruktur dan program prioritas kementerian.  

Adapun koordinasi lima kementerian dan lembaga terkait juga menjadi salah satu agenda utama.  

"Tentu saya ingin menjembatani, termasuk koordinasikan 5 kementerian terkait dengan infrastruktur," ujarnya.

Ketika ditanya soal kelanjutan proyek Ibu Kota Nusantara (IKN), AHY memilih diam.

Baca: Gibran Tinjau Program MBG di Sekolah Jakarta Utara, Dapat Hadiah Lukisan Presiden Prabowo dari Siswa

Ia hanya menyebut rapat akan membahas berbagai isu terkini di bidang infrastruktur.  

Hal senada juga disampaikan oleh Menteri Perhubungan, Dudy Purwagandhi.

Ia mengatakan kedatangannya ke Istana untuk makan siang sekaligus rapat terbatas.

"Lunch meeting sih," jelasnya.

Selain membahas infrastruktur, agenda rapat termasuk persiapan arus mudik Idul Fitri 2025.  

Rapat dilakukan dalam format makan siang bersama di Istana Kepresidenan.

(Tribun-video.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul AHY Dipanggil Prabowo ke Istana Bahas Masalah Infrastruktur

Program: Tribun Video Update
Host: Anggraheni Widya Witari
Editor Video: dharma aji yudhaningrat
Uploader: bagus gema praditiya sukirman

Sumber: Tribunnews.com
   #AHY   #Prabowo   #Istana Merdeka
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda