Jokowi Pidato di HUT Ke-17 Gerindra, Sebut Prabowo Presiden Terkuat: Tidak Ada yang Berani Kritik

Editor: Panji Anggoro Putro

Reporter: Ninaagustina

Video Production: Titis TiaraDewi

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi) memberi sanjungan kepada Presiden RI saat ini, Prabowo Subianto.

Jokowi menyebut Prabowo sebagai presiden terkuat di dunia.

Baca: Prabowo Teriakkan Hidup Jokowi saat HUT Gerindra, Rocky Gerung: Cuma Basa-basi Presiden Aja

Pasalnya, tak ada presiden di negara mana pun yang memiliki dukungan sekuat Prabowo. 

Sehingga, menurut Jokowi, sampai saat ini pun tak ada yang berani mengkritik Prabowo.

Hal itu Jokowi sampaikan saat berpidato di HUT ke-17 Gerindra, Sentul, Sabtu (15/2/2025).

"Saking kuatnya sampai detik ini saya tidak melihat ada yang berani mengkritik," kata Jokowi.

Baca: Momen Spesial Prabowo Antar Jokowi-Gibran dan Kaesang usai HUT Gerindra, Wapres Cium Tangan Presiden

Ia pun mengingat, bahwa dulu saat dirinya menjabat, kritikan terus mengalir.

Oleh karena itu, Jokowi menyatakan bahwa kepemimpinan dan determinasi Prabowo selama ini sudah teruji. (Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Jokowi Naik Panggung Saat HUT Gerindra : Saya Sudah Bernegosiasi Agar Tak Usah Kasih Sambutan

# To The Point  # Jokowi  # Pidato  # Gerindra  # Presiden  # Prabowo 
Sumber: Tribunnews.com
   #To The Point   #Jokowi   #Pidato   #Gerindra   #Presiden   #Prabowo
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda