Momen Titiek Soeharto dan KSAL Naik Tank Amfibi, Pantau Pembongkaran Pagar Laut Tangerang

Editor: Fitriana SekarAyu

Video Production: Megan FebryWibowo

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Ketua Komisi IV DPR RI Titiek Soeharto meninjau langsung kegiatan pembongkaran pagar laut di pesisir utara pantai Kabupaten Tangerang, Rabu (22/1/2025).

Pantauan Kompas.com, Titiek melakukan peninjauan dengan menumpangi tank amfibi berjenis LVT-7.

Ia didampingi langsung oleh Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Muhammad Ali.

Sebelumnya, Titiek Soeharto mendesak pemerintah segera mengungkap pemilik pagar laut sepanjang 30 kilometer tersebut.

Baca: Titiek Soeharto Sanjung Prabowo karena Tingkat Kepuasaan Rakyat Tinggi, Singgung Ketulusan Presiden

Titiek Soeharto menilai, keberadaan pagar tersebut menimbulkan tanda tanya besar, baik dari sisi pembuatannya maupun pembiayaannya.

Titiek Soeharto menegaskan bahwa pembangunan pagar laut sepanjang itu tidak mungkin dilakukan dalam waktu singkat tanpa pendanaan yang besar.

Dia menyoroti klaim bahwa pagar tersebut dibangun secara swadaya oleh kelompok nelayan, yang dinilainya tidak masuk akal.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Dipimpin Titiek Soeharto, Komisi IV DPR Tinjau Pagar Laut Misterius di Tangerang

# KSAL # Tank Amfibi # Tangerang # pagar laut # Titiek Soeharto

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda