TRIBUN-VIDEO.COM - Niat baik warga Pekanbaru, Provinsi Riau disalahartikan oleh segerombolan imigran gelap yang tak berpaspor.
Imigran gelap yang membuat warga setempat menjadi resah itu tak lain adalah pengungsi Rohingya.
Sebenarnya, warga setempat memiliki rasa simpatik atas dasar kemanusiaan.
Hanya saja lama-lama, warga menganggap pengungsi Rohingya ini bertindak seenaknya.
Keresahan warga Pekanbaru bermula saat pengungsi Rohingya datang ke salah satu rumah.
Baca: Tangis Pengungsi Rohingya, Tak Diterima di Aceh hingga Alami Dehidrasi di Depan Kantor Gubernur
Mereka datang ke rumah warga untuk meminta buah rambutan.
Momen itu dibagikan akun media sosial TikTok Dwi Jelita Sari.
Hanya saja pengungsi Rohingya mulai banyak berdatangan.
Sekitar belasan orang pun terlihat mengepung rumah warga untuk meminta buah rambutan.
Melihat situasi yang tak beres, dengan tegas warga mengusir pengungsi Rohingya.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Pengungsi Rohingya Bikin Ulah di Indonesia, Marah-marah Minta Buah Rambutan ke Warga, Digertak Kabur
# Imigran Gelap # Riau # Pekanbaru # pengungsi Rohingya # Rohingya
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.