Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Sampaikan Pengunduran Diri seusai Status Tersangkanya Dicabut

Editor: Danang Risdinato

Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski

Video Production: Januar Imani Ramadhan

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Seusai memenangkan praperadilan dan status tersangkanya dicabut, Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor kini mengumumkan pengunduran diri dari jabatannya.

Pengumuman ini disampaikan oleh Sahbirin di hadapan pegawai Pemerintah Provinisi Kalsel di Gedung Idham Chalid, Banjarbaru pada Rabu (13/11).

Baca: Menangkan Praperadilan Lawan KPK, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Kini Tak Lagi Jadi Tersangka

Terkait hal ini, Sahbirin sudah menyerahkan surat pengunduran diri ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Dalam surat pengunduran diri, Sahbirin menyatakan langkahnya ini sebagai upaya untuk menjaga kondusivitas.

(TribunVideo.com)

Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul BREAKING NEWS - Paman Birin Mundur dari Jabatan Gubernur Kalsel

#GedungIdhamChalid #pamanbirin #sahbirinnoor #gubernurkalsel

Sumber: Banjarmasin Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda