Suporter Bola Israel Buat Rusuh di Amsterdam, Tapi Malah Dibela PM Belanda: Itu Kekerasan Anti-Semit

Editor: Tri Hantoro

Reporter: Ninaagustina

Video Production: Muhammad Ulung Dzikrillah

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Pada Kamis (7/11/2024) lalu telah terjadi kerusuhan di Amsterdam, Belanda.

Bentrokan itu dipicu oleh aksi bar-bar suporter klub sepak Bola Israel, Maccabi Tel Aviv terhadap warga lokal Amsterdam.

Namun, Perdana Menteri (PM) Belanda, Dick Schoof justru membela suporter dari Israel.

Mengutip AFP pada Senin (11/11), Dick Schoof mengecam insiden tersebut.

Bahkan ia menilai, serangan terhadap suporter Israel merupakan kekerasan anti-Semit terhadap orang Yahudi.

"Empat hari setelah serangan tersebut, rasa terkejut, malu dan marah masih ada."

"Itu adalah kekerasan anti-Semit yang murni. Kami membutuhkan tindakan keras," kata Schoof.

Ia pun mengatakan, akan menindak para pelaku kekerasan pada insiden tersebut.

Adapun diketahui, betul telah terjadi aksi tabrak lari terhadap para penggemar Maccabi setelah pertandingan Liga Europa, Ajax vs Maccabi.

Namun, faktanya sebenarnya, justru suporter Maccabi Israel yang lebih dahulu membuat keonaran.

(Tribun-Video.com/breakingthenews.net)

Artikel ini telah tayang di breakingthenews.net dengan judul Dutch PM: No excuse for 'deliberate hunting down of Jews'

Baca: Rangkuman Hamas-Israel: Houthi Bakar Bendera AS | 2.000 Zionis Dipulangkan dari Belanda Imbas Rusuh

Baca: Mencekam! Jurnalis Tel Aviv Diteror Warga Belanda seusai Liput Warga Israel Dikeroyok di Amserdam

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda