Disergap di Terowongan, 5 Tentara Israel Tewas dan 37 IDF Luka-luka! Jasad Pendudukan Gelimpangan

Editor: bagus gema praditiya sukirman

Reporter: Tri Suhartini

Video Production: valencia frida varendy

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Pasukan pendudukan Israel mengakui adanya sejumlah tentara Israel yang terbunuh saat baku tembak  dengan perlawanan di Lebanon, Hizbullah selama 24 jam terakhir.

Pada Kamis (24/10/2024), IDF menyebut bahwa, 5 perwira dan tentara Israel tewas dan 37 lainnya terluka.

Kelima tentara tersebut tewas diwaktu dan insiden yang berbeda.

Serangan pertama, empat IDF dinyatakan tewas saat bertempur pada Rabu (23/10) malam.

Baca: Rangkuman Hamas-Israel: Putin Peringatkan Risiko Perang Penuh di Timur Tengah, Turki Serang Kurdi

Baku tempak pecah di sektor barat Lebanon selatan, di perbatasan di seberang pemukiman Zarait.

Sementara sisanya yaitu seorang mayor yang juga pemimpin peleton terbunuh keesokan harinya.

Menurut media Israel, anggota Hizbullah melakukan penyergapan terhadap pasukan tersebut, ketika mereka berada di dalam terowongan.

Mereka lalu keluar dari persembunyian dan mengejutkan para tentara.

Tembakan bom lantas diluncurkan ke arah IDF.

Baca: Update Perang Timur Tengah: Rencana Serangan Israel Bocor, Iran: THAAD Takkan Lindungi Tel Aviv

Sementara seorang analis politik ikut buka suara terkait penyebab kematian pada tentara Israel.

Menurutnya, para pejuang perlawanan tersebut muncul sebentar dalam unit kecil.

Mereka selanjutnya memasang jebakan pada bangunan dan pinggiran jalan.

Setelahnya, perlawanan menembakkan roket ke pasukan Israel sebelum kembali ke bawah tanah.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di almayadeen.net

Program: Tribunnews Update
Host: Tri Suhartini
Editor Video: Valencia Frida
Uploader: bagus gema praditiya sukirman

#israel #palestine #gaza #Hamas #hizbullah #idf #tentaraidf #zionis #lebanon

Sumber: Tribunnews.com
   #Israel   #IDF   #Hizbullah   #Hamas
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda