TRIBUN-VIDEO.COM - Putra sulung Calon Gubernur Maluku Utara Benny Laos, Bennet Edbert Laos jadi sorotan.
Edbert Laos juga jadi sorotan saat memberikan salam perpisahan pada mendiang Benny Laos di rumah duka.
Berparas tampan, Edbert Laos pun jadi idola para kaum hawa di Maluku Utara.
Sebab Edbert sering diajak sang ayah, Benny Laos untuk kampanye ke wilayah pedalaman.
Edbert merupakan kakak dari Edelyn dan Edrick.
Sebagai anak sulung, ia akan menggantikan posisi sang ayah untuk menjaga ibu dan kedua adiknya.
Baca: Lirik Lagu Mantra - Jennie BLACKPINK dan Terjemahan, This That Pretty Girl Mantra
Benny Laos bahkan sudah menyiapkan Edbert sejak jauh hari dengan mengajaknya dalam kegiatan kampanye.
Saat kejadian speedboat terkabar, Edbert Laos tidak ikut karena sedang ada di Amerika Serikat.
Bennet Edbert Laos kuliah di Amerika Serikat dan baru pulang setelah ayahnya meninggal dunia.
Kepada sang anak, Benny Laos pernah menceritakan kehidupannya di Maluku Utara saat seusia Edbert.
Saat kampanye di Maluku Utara, Benny Laos naik motor berboncengan bertiga dengan Edbert dan Sherly Tjoanda, istrinya.
Dikutip dari akun Instagramnya, Benny Laos lalu memperkenalkan sang anak ke masyarakat sekitar.
Baca: Sinopsis Film Horor Santet Segoro Pitu, Kisah Nyata Nan Sadis Santet yang Sangat Ampuh
Menurut Benny Laos, dirinya seusia Edbert saat tinggal di Desa Galala, Kecamatan Mandioli Selatan, Kabupaten Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara.
Sebelum menjadi orang sukses, kehidupan Benny Laos saat kecil juga sengsara.
"Saya juga dulu sengsara karena orangtua saya di sini. Waktu masih bujang kecil saya cepat-cepat keluar supaya saya tara mau setengah mati, sekarang saya senang," kata Benny Laos di atas panggung.
Ia lalu memperkenalkan istri dan anaknya kepada warga.
"Saya saya pe anak, Edbert. Saya di sini umur sepeti dia, gagah trada?," kata Benny Laos sambil merangkul Edbert.
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Sosok Edbert Laos Putra Sulung Benny Laos , Kuliah di Amerika Serikat, Siap Gantikan Posisi Sang Ayah
#Bennet Edbert # Edbert Laos # Edbert Laos Putra # Benny Laos # Putra Sulung # sherly
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.