Respons Istana soal Pramono Anung Diusung PDIP Gantikan Anies di Pilgub Jakarta: Kita Tunggu Saja

Editor: Panji Anggoro Putro

Reporter: Agung Tri Laksono

Video Production: Muhammad Ulung Dzikrillah

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Sekretaris Kabinet Pramono Anung dikabarkan akan diusung PDIP untuk maju di Pilkada Jakarta 2024.

Menanggapi kabar ini, Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi meminta publik untuk menunggu pengumuman resmi dari PDIP.

Baca: [FULL] Pengamat: Hati-hati, Roh Anies Baswedan Bukan PDIP, Jangan Sampai Banteng Ditunggangi Anies

Menurut Hasan, tidak ada yang aneh jika PDIP mengusung Pramono Anung karena merupakan kadernya sendiri.

Ia sangat yakin, siapapun yang terpilih untuk maju di Pilkada adalah orang-orang terbaik.

"Misalnya itu kita tunggu saja. Dan menurut saya orang-orang terbaik, layak untuk maju calon pilkada baik provinsi, kabupaten, kota," kata Hasan, dikutip dari Kompas.com, Selasa (27/8/2024).

Hingga saat ini, PDIP masih belum mengumumkan siapa yang akan maju di Pilkada Jakarta, meski pendaftaran ke KPU sudah dibuka.

Baca: Reaksi PDIP soal Golkar Balik Arah Dukung Airin di Pilgub Banten: Kita Duluan Kalau Gabung Silakan

Isu yang semula beredar adalah PDIP mengusung Anies Baswedan sebagai calon gubernur didampingi Rano Karno.

Namun, Anies tidak tampak saat PDIP mengumumkan enam calon kepala daerah pada Senin (26/8/2024) kemarin.

Hingga akhirnya beredar isu Anies batal diusung lalu digantikan Pramono Anung.

Meski belum terkonfirmasi, kebenaran isu tersebut akan segera terjawab.

Baca: Ratusan Orang Kawal Duet Karna-Koko yang Daftar ke KPU Kabupaten Majalengka seusai Diusung PDIP-PKS

PDIP akan mengumumkan calon kepala daerah yang akan maju di Pilkada Jakarta, Jawa Barat, dan Jawa Timur pada Rabu (28/8/2024) besok. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Pramono Anung Dikabarkan Maju Pilkada, Istana: Kita Tunggu Saja Pengumumannya

# TRIBUNNEWS UPDATE # Pramono Anung # pilkada # Jakarta # PDIP # PDI Perjuangan

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda