Masih Abu-abu, PDI-P Anies-Rano Karno Belum Jadi Dideklarasikan Maju di Pilkada Jakarta 2024

Editor: Aprilia Saraswati

Reporter: Sandy Yuanita

Video Production: Rahmat Gilang Maulana

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Partai Demokrasi Indonesia-Perjuangan (PDI-P) yang dikabarkan bakal mengusung Anies Baswedan pada Pilkada Serentak 2024, masih menjadi teka-teki.

Sebelumnya diketahui, isu bahwa partai berlambang kepala banteng moncong putih bakal mengusung Anies, santer diperbincangkan.

Adapun, Anies disebut-sebut bakal dipasangkan dengan Rano Karno untuk maju di Pilkada Jakarta 2024.

Namun nyatanya, PDI-P belum mengumumkan pasangan calon (paslon) Anies-Rano di pengumuman calon kepala daerah PDI-P pada Senin (26/8/2024).

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto tidak menyebut nama Anies maupun Rano untuk maju di Pilkada Jakarta 2024.

Baca: Ketum PDIP Megawati Sebut Ada Pemimpin yang Ingin Langgengkan Kekuasaan, Sindir Jokowi?

Belum diketahui secara pasti mengapa PDI-Perjuangan belum umumkan Anies-Rano menuju Pilkada Jakarta 2024.

Pantauan dari Tribun Network, Anies  juga tidak tersorot kamera di lokasi pengumuman di markas DPP PDI-P.

Dalam acara ini, PDI-P hanya mengumumkan calon kepala daerah dari enam provinsi, yakni Jawa Tengah, Sumatera Barat, Banten, Nusa Tenggara Timur dan Kalimantan Utara.

Di sisi lain, beredar foto kebersamaan Anies dan Rano karno di Kantor DPP PDI-P di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat.

Dalam foto tersebut, Rano Karno dan Anies duduk berdampingan di sebuah ruangan.

Keduanya mengenakan kemeja merah yang identik dengan warna khas DPI-P.

Di sisi lain, isu Anies bakal didukung PDI-P ke Pilkada Jakarta semakin santer setelah Anies sempat bersilaturahmi ke Kantor DPD Jakarta, Minggu (25/8/2024) lalu.

Selain itu, Anies berpamitan kepada ibundanya, Aliyah Rasyid Baswedan, menjelang pengumuman calon kepala daerah oleh PDI-P.

Dikutip dari keterangan pers pada Senin (26/8/2024), Anies berpamitan kepada Aliyah dan istrinya, Ferry Farhati dari kediamannya di Lebak Bulus, Jakarta.

Aliyah langsung menengadahkan tangan dan berdoa agar anaknya diberi kelancaran dalam menjalankan semua amanah.

Sebagai informasi, PDI-P kembali mengumumkan calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub) baru, termasuk mantan kader Golkar, Airin Rachmi Diany.

Airin bersama Ade Sumardi resmi diusung PDIP sebagai cagub dan cawagub Pilkada Banten 2024.

Selain Airin, mantan Panglima TNI, Andika Perkasa, juga dijagokan oleh PDI-P.

Baca: Tanggapan Positif PDIP soal Anies-Rano Karno yang Disebut Diusung di Pilkada Jakarta: Insya Allah

Yakni untuk maju di Pilkada Jawa Tengah 2024, bersama eks Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi alias Hendi.

Dalam siaran live YouTube PDI-P pada Senin ini, Megawati dalam pidatonya menyinggung putusan Mahkamah Konstitusi (MK).

Di mana MK mengabulkan sebagian gugatan dari Partai Buruh dan Partai Gelora soal Undang-Undang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

Dalam putusannya, MK menyebut partai politik (parpol) atau gabungan parpol peserta Pemilu dapat mendaftarkan pasangan calon kepala daerah (cakada), meski tidak memiliki kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

Terkait hal tersebut, Megawati mengapresiasi hakim MK atas putusannya beberapa hari lalu.

Megawati pun mengaku, tidak bisa membayangkan jika hukum dipermainkan.

Sebagai informasi, MK mengabulkan sebagian gugatan dari Partai Buruh dan Partai Gelora soal Undang-Undang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

Ketua MK, Suhartoyo, memutuskan ambang batas pencalonan kepala daerah tidak lagi sebesar 25 persen perolehan suara parpol atau gabungan parpol hasil Pileg DPRD atau 20 persen kursi DPRD.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Daftar 25 Cagub-Cawagub PDIP di Pilkada Serentak 2024

# Anies Baswedan # Pilkada Serentak 2024 #Rano Karno

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda