Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Israel siaga penuh menghadapi serangan balik Iran dan Hamas yang diperkirakan segera terjadi.
Sejumlah prediksi dari pakar di Israel menunjukkan kalau Iran akan meluncurkan rudal dalam skala besar.
Surat kabar Ibrani, Israel Today, Sabtu (3/8/2024) melaporkan Pembalasan besar-besaran Iran ini tidak lagi berupa sekadar serangan drone, sebagai pembalasan terhadap pembunuhan kepala biro politik Hamas, Ismail Haniyeh.
Sementara menurut IRNA, Iran diperkirakan menargetkan saluran listrik dan jalur komunikasi Israel.
Baca: Garda Revolusi Iran: Haniyeh Tewas Akibat Proyektil Jarak Pendek, Diluncurkan Israel dari Luar Wisma
Surat kabar itu menambahkan bahwa karena takut akan serangan Iran, generator bahan bakar dan listrik telah dikirim ke rumah sakit utama Israel.
Selain itu, tempat parkir mobil yang luas telah dikosongkan untuk digunakan sebagai rumah sakit sementara.
Iran memperkirakan kelompok Hizbullah yang didukung Teheran di Lebanon akan menyerang lebih dalam ke Israel.
Serangan tidak lagi terbatas pada target militer setelah Israel membunuh komandan militer Hizbullah.
Baca: Update Israel-Hamas: Bukan Bom, Iran Sebut Haniyeh Tewas karena Proyektil Jarak Pendek,Dalangnya
Israel membunuh Ismail Haniyeh pada Rabu dini hari ketika ia berada di Teheran untuk menghadiri pelantikan Presiden baru Iran Masoud Pezeshkian.
Setelah tewasnya Haniyeh dan Fuad Shukr, seorang komandan Hizbullah, para pejabat senior Poros Perlawanan, termasuk Iran, mengumumkan bahwa mereka akan membalas darah para syuhada tersebut.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Israel Prediksi Iran Kerahkan Rudal Balistik Skala Besar dalam Serangan Pembalasan di Sejumlah Lini
# Iran # Hizbullah # Rudal balistik # Israel
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.