Israel Larang Lagi Umat Muslim Masuk Al-Aqsa, IDF Diklaim Biarkan Tahanan Palestina Digigit Anjing

Editor: Bintang Nur Rahman

Reporter: sara dita

Video Production: Rahmat Gilang Maulana

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Pasukan Israel kembali melarang warga Palestina memasuki Masjid Al-Aqsa di Yerusalem Timur pada Sabtu (6/7/2024).

Larangan ini muncul menjelang dimulainya Tahun Baru Islam besok Minggu.

Menurut sumber setempat, IDF bersiaga di Kota Tua dan mencegah jemaah memasuki Masjid Al-Aqsa.

Beberapa jemaah pun dipaksa meninggalkan Kota Tua.

Baca: Mencekam, Houthi Mulai Perang Darat Lawan Israel, Drone Hantam Pos Pantau Zionis Baku Tembak Pecah

Pasukan pendudukan Israel juga menutup pintu gerbang kecil yang menuju ke masjid.

Mereka mencegah umat muslim beribadah menjelang tahun baru Islam.

Terlihat ribuan warga Palestina berkumpul di gerbang Kota Tua setelah mereka dicegah memasuki Masjid Al-Aqsa dan diusir secara paksa dari Yerusalem Tua.

Ini bukan kali pertama Israel melarang umat muslim salat di Masjid Al-Aqsa.

Baca: Houthi Terjun ke Darat, Pertempuran Pecah Militan Serbu Barak Militer Zionis Tembaki Tentara Israel

Menjelang bulan Ramadhan, IDF juga membatasan jamaah yang datang untuk beribadah.

Padahal kala itu ratusan ribu jamaah muslim mencoba mengakses masjid al-Aqsa untuk salat khusus yang hanya dilakukan selama Ramadan.

Masjid ini merupakan tempat tersuci ketiga dalam Islam , setelah Mekkah dan Madinah.

Hampir bersebelahan dengan masjid al-Aqsa terdapat Tembok Barat, tempat salat tersuci bagi umat Yahudi.(*)

Sebagian artikel ini telah tayang di Al Jazeera dengan judul Israel prevents Palestinians from praying at Al-Aqsa Mosque ahead of Islamic New Year

# Israel # larang # Umat Muslim # Masjidil Al-Aqsa #IDF

Sumber: Tribun Video
   #Israel   #larang   #Umat Muslim   #Masjidil Al-Aqsa   #IDF
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda