Ada Adegan Mengejutkan, Foto CCTV Diduga dari Kasus Vina Tahun 2016 Lalu

Editor: Ghozi LuthfiRomadhon

Video Production: ahmadshalsamalkhaponda

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru.

TRIBUN-VIDEO.COM - Viral video diduga CCTV yang merekam kasus Vina Cirebon tersebar di media sosial.

Dalam tangkapan layar CCTV tersebut, tampak segerombol orang mengendarai motor memegang balok diduga pelaku kasus Vina Cirebon.

Seperti diketahui, kasus Vina Cirebon terjadi di kawasan flyover Talun, Cirebon, Jawa Barat.

Dalam kasus ini, Vina dan Eky ditemukan tewas di flyover Talun pada Sabtu 27 Agustus 2016.

Awalnya Vina dan Eky dianggap sebagai korban kecelakaan.

Namun dalam perkembangan penyelidikan ayah Eky, Rudiana, kasus ini justru menjadi pembunuhan dengan menyidang 8 pelaku.

Seorang warga Talun, Fery menerangkan bahwa di sekitar tempat kejadian perkara (TKP) terdapat CCTV.

Baca: Suarakan Keadilan Kasus Pembunuhan Vina, Ratusan Warga Tabur Bunga di Jembatan Talun Cirebon

"Di flyover itu setahu saya sih ada CCTV 360 yang mengarah ke jalan tol, ke jalan," kata Fery saat diwawancara Dedi Mulyadi.

Kasus Vina menjadi polemik karena 8 pelaku membantah telah melakukan pembunuhan dan pemerkosaan.

Termasuk kini DPO yang baru tertangkap, Pegi Setiawan juga membantah terlibat kasus tewasnya Vina dan Eky.

Menurut Fery, jika memang CCTV tersebut bisa dibuka, maka kasus Vina Cirebon dapat dibuktikan sebagai pembunuhan atau kecelakaan.

"Saat itu kalau CCTV-nya bisa dibuktikan, selesai sudah. Bisa dibuka, seharusnya," katanya.

Baca: Update Kasus Vina: Pengacara Pagi Ragukan Saksi Aep, Saka Tatal Mangkir, Komnas HAM Periksa 23 Saksi

Kata Fery bukan hanya di flyover Talun, CCTV juga terdapat di dua minimarket sekitar TKP.

"Di Indomaret juga ada CCTV, kalau memang ada korban dikejar kan terlihat," katanya.

"Ada (minimarket) di daerah Talun," tambah Fery.

Sayangnya Fery tak bisa memastikan apakah rekaman CCTV tersebut masih bisa diakses atau tidak.

"Sudah gak tahu yah (masih tersimpan atau tidak)," katanya.

Di media sosial TikTok justru heboh beredar video CCTV kasus Vina Cirebon.

Ada banyak akun TikTok yang memposting video CCTV kasus Vina, satu di antaranya Rindi Antika.

Dalam rekaman diduga CCTV kasus Vina, tampak segerombolan menggunakan motor.

Salah satu pemotor memegang seperti balok panjang.

Namun begitu rekaman diduga CCTV kasus Vina Cirebon ini belum dapat dikonfirmasi kebenarannya.

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Foto-foto CCTV Diduga Rekam Kasus Vina Cirebon Viral, Ada Adegan Mengejutkan di TKP 8 Tahun Lalu

# cctv # vina # pembunuhan vina cirebon # jembatan talun # vina cirebon

 

Sumber: Tribunnews Bogor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda