TRIBUN-VIDEO.COM - Korban tewas dalam kecelakaan di kilometer 58 jalan tol Jakarta-Cikampek (Japek), Senin (8/4/2024) pagi sejauh ini tercatat 12 orang.
Identitasnya adalah tujuh laki-laki dan lima perempuan.
Data ini diungkapkan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) RI Muhadjir Effendy di Instalasi Forensik RSUD Karawang, Senin siang.
Muhadjir menyebut, saat tim telah melakukan proses identifikasi.
Sementara ini, yang sudah berhasil diidentifikasi ada dua orang.
Baca: Kronologi dan Dugaan Penyebab Kecelakaan Maut Tol Jakarta-Cikampek: Korban Terjebak hingga Terbakar
Satu korban beralamatkan di Ciamis, Jawa Barat berjenis kelamin laki-laki.
Kemudian satu jenazah lainnya ditemukan berasal dari Kudus, Jawa Tengah.
Menko PMK menjelaskan, ada korban luka yang merupakan penumpang bus Primajasa.
Satu orang luka berat dan satu orang luka ringan.
Polisi membuka posko informasi di RSUD Karawang terkait kecelakaan yang terjadi di kilometer 58 ruas tol Jakarta-Cikampek, Senin (8/4/2024).
Kepala Polres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono menyebut posko informasi ini ada di RSUD Karawang.
Baca: Jenazah Sopir GrandMax yang Terlibat Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek Utuh, Sisanya Mengenaskan
Kecelakaan maut tersebut melibatkan mobil Grandmax, Terios, dan satu bus.
Mobil Daihatsu Gran Max B1635BKT ercatat memiliki STNK atas nama Yanti Setiawan Budidarma, beralamat Jalan Duren Nomor 16, RT 003, RW 009, Keluragan Utan Kayu Utara, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur.
Diberitakan sebelumnya, Kakorlantas Polri Irjen Aan Suhanan menyebutkan, ada 12 kantong mayat yang dikirim ke RSUD Karawang akibat kecelakaan ini.
Aan hanya menyebutkan kecelakaan terjadi antara tiga kendaraan dari Jakarta yang menggunakan jalur contra flow bertabrakan dengan kendaraan dari Bandung.(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kecelakaan di Tol Cikampek, Menko PMK Sebut 7 Pria dan 5 Wanita Tewas"
# kecelakaan # Muhadjir Effendy # tol Jakarta-Cikampek
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.